Scroll Untuk Membaca

Aceh

PAN Aceh Tamiang Siap Hadapi Tahapan Verifikasi Parpol

Kecil Besar
14px

KUALASIMPANG (Waspada): Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Kabupaten Aceh Tamiang sudah menghadapi tahapan verifikasi partai politik(Parpol) menuju pesta demokrasi Pemilu tahun 2024 mendatang.

“Bagi PAN, kita siap hadapi verifikasi Parpol pada Juni mendatang,” kata Ketua DPD PAN Aceh Tamiang, Asrizal H. Asnawi kepada Waspada Sabtu (16/4) sore di Karang Baru, Kabupaten Aceh Tamiang.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

PAN Aceh Tamiang Siap Hadapi Tahapan Verifikasi Parpol

IKLAN

Menurutnya, kesiapan itu juga telah disampaikan kepada jajaran pengurus hingga ranting saat acara buka puasa bersama DPD PAN Aceh Tamiang pada Jum’at kemarin.

PAN Aceh Tamiang Siap Hadapi Tahapan Verifikasi Parpol
Asrizal H. Asnawi Ketua DPD PAN Aceh Tamiang saat menyampaikan berbagai persiapan menghadapi verifikasi Parpol untuk Pemilu 2024 kepada pengurus partai di kantor PAN Aceh Tamiang. Waspada/ Yusri

“Seluruh pengurus DPD, DPC dan DPRT diminta untuk bersiap menghadapi tahun politik 2024,” terang Asrizal yang juga menjabat anggota DPRA seraya mengatakan, persiapan mulai dari kepengurusan, data keanggotaan hingga rekrutmen saksi.

Disampaikannya, meski helatan Pemilu pada tahun 2024, bagi PAN persiapannya harus lebih matang dan konsolidasi terus dilakukan, sehingga nantinya memetik hasil maksimal baik Pileg, Pilpres maupun Pilkada.

“Kemarin saat buka puasa bersama di sekretariat DPD PAN, saya sampaikan terkait kesiapan ini kepada pengurus di semua tingkatan,” ujar Asrizal sembari menambahkan, seluruh elemen pengurus hadir, seperti para wakil ketua, wakil sekretaris, bendara dan wakil bendahara DPD PAN Aceh Tamiang, termasuk juga Majelis Pertimbangan Partai (MPP) serta para ketua DPC.(b15).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE