Scroll Untuk Membaca

Sumut

Warga Nahdliyin Pilih Mustasyar PCNU Yusuf Siregar Jadi Bupati Deliserdang

Balon Bupati Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar saat bersilaturahmi dengan Ance Selian. (Waspada/Edward Limbong)
Balon Bupati Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar saat bersilaturahmi dengan Ance Selian. (Waspada/Edward Limbong)

DELISERDANG (Waspada): Kader Nahdlatul Ulama (NU) Sumatera Utara (Sumut) Ance Selian S.Ag menyebut warga Nahdliyin Insya Allah memilih Mustasyar (Penasihat) Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Deliserdang HM. Ali Yusuf Siregar MAP menjadi Bupati Deliserdang pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Deliserdang 2024.

“Insya Allah warga Nahdliyin memilih Bang Yusuf Siregar (Mustasyar PCNU Deliserdang). Tapi karena ini perhelatan politik ada yang vulgar ada yang rahasia. Tapi saya haqqul yaqin para jama’ah NU akan dukung NU,” kata Ance, kepada Waspada, Kamis (13/8) usai silahturahmi dengan Yusuf Siregar.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Warga Nahdliyin Pilih Mustasyar PCNU Yusuf Siregar Jadi Bupati Deliserdang

IKLAN

“Momentum Pilkada serentak yang akan dilaksanakan pada akhir tahun ini, saya pribadi bersyukur sekali banyak kader-kader NU yang akan ikut sebagai kontestan. Terkhusus di Kabupaten Deliserdang majunya Bang Yusuf Siregar sebagai calon Bupati menjadi satu kebanggaan dan rasa syukur karena kelak menjadi pemimpin sekaligus panutan buat warga Nahdliyin,” lanjutnya.

Ance menjelaskan, bahwa Yusuf Siregar yang merupakan Bakal Calon (Balon) Bupati Deliserdang posisinya saat ini adalah Mustasyar PCNU Deliserdang. Dimana posisi paling atas di deretan pengurus paling tinggi karena di isi para tokoh yang sudah berpengalaman.

Selain itu, Mustasyar juga bertugas memberikan nasihat, baik diminta atau tidak, secara perseorangan maupun kolektif kepada pengurus. “Dengan majunya Mustasyar PCNU Deliserdang menjadi Calon Bupati diyakini para warga Nahdliyin pasti dukung kadernya,” katanya.

Ance yang merupakan Ketua Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA PMII) Sumut mengakui, Yusuf Siregar merupakan NU struktural karena Yusuf Siregar ada dalam Surat Keputusan (SK) PCNU Deliserdang.

“Dan beliau (Yusuf Siregar) juga NU kultural karena mengikuti budaya yang NU yang sangat diterima masyarakat dan juga NU ideologis sebab beliau mempunyai paham serta prinsip keagamaan Ahlussunnah Wal Jama’ah (Aswaja). Dan di samping itu beliau adalah tokoh pemersatu di semua kalangan dan membaur dengan berbagai lapisan,”tutupnya. (a16/a01).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE