Scroll Untuk Membaca

Sumut

Wali Kota Jenguk Jamaah Haji P.Siantar

Wali Kota Susanti Dewayani (kanan) menjenguk jamaah haji asal Kota Pematangsiantar di Asrama Haji Pangkalan Masyhur, Kota Medan, Selasa (11/7).(Waspada-Ist).
Wali Kota Susanti Dewayani (kanan) menjenguk jamaah haji asal Kota Pematangsiantar di Asrama Haji Pangkalan Masyhur, Kota Medan, Selasa (11/7).(Waspada-Ist).

PEMATANGSIANTAR (Waspada): Wali kota menjenguk jamaah haji asal Kota Pematangsiantar ke Asrama Haji Pangkalan Masyhur, Kota Medan, Selasa (11/7).  

Jamaah haji langsung mendapat sapaan dari Wali Kota Susanti Dewayani dan mengucapkan selamat kepada jamaah haji yang telah tiba di tanah air dalam kondisi sehat dan selamat.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Wali Kota Jenguk Jamaah Haji P.Siantar

IKLAN

“Di Balai Kota Pematangsiantar telah banyak orang menanti kepulangan bapak-bapak dan ibu sekalian. Insya Allah menjadi haji dan hajjah yang mabrur dan mabrurah,” sebut Wali Kota.

Pada kesempatan itu, Wali Kota mohon maaf, karena tidak dapat mendampingi rombongan jamaah haji ke Pematangsiantar, sebab akan berangkat ke Makassar, Prov. Sulawesi Selatan untuk menghadiri kegiatan Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi), demi kemajuan Pematangsiantar.

“Saya berharap dukungan bapak dan ibu jamaah haji agar selalu bersama-sama membangun Pematangsiantar yang bangkit dan maju,” harap Wali Kota.

Selanjutnya, para petugas mengarahkan jamaah haji masuk ke dalam bus yang siap menuju Pematangsiantar.

Para jamaah haji yang tergabung dalam kelompok terbang 07 tiba di Balai Kota Pematangsiantar sekitar pukul 15:30. Kedatangan rombongan jamaah haji menggunakan empat bus mendapat sambutan Pj Sekda Dwi Aries Sudarto bersama Forkopimda.   

Wali Kota Jenguk Jamaah Haji P.Siantar
Pj Sekda Dwi Aries Sudarto (empat kiri) pose bersama Forkopimda dan jamaah haji Kota Pematangsiantar serta lainnya di halaman Balai Kota, Jl. Merdeka, Selasa (11/7) usai menyambut kepulangan jamaah haji.(Waspada-Ist)

Pj Sekda mengucapkan selamat datang kepada jamaah haji yang telah kembali ke Pematangsiantar dan membacakan sambutan tertulis Wali Kota, yang mengucapkan rasa syukur beriring ucapan selamat kepada jamaah haji yang telah selesai menunaikan ibadah haji setelah lebih kurang 40 hari berada di Tanah Suci.

“Saya atas nama pemerintah dan seluruh masyarakat Pematangsiantar mengucapkan selamat kepada bapak dan ibu sekalian. Semoga ibadah haji yang bapak dan ibu tunaikan, Allah SWT menerimanya serta menjadi haji dan hajjah yang mabrur dan mabrurah,” harap Pj Sekda.

Menurut Pj Sekda, mengetahui para jamaah haji pasti sudah sangat merindukan keluarga dan dalam hati ingin cepat pulang ke rumah.

Selain itu, Pj Sekda mengucapkan turut berdukacita atas meninggalnya seorang jamaah haji, Almarhumah Hj. Nur Aisyah Binti Mukhtar Yunus, 55, warga Jl. Tomong, Kel. Bukit Sofa, Kec. Siantar Sitalasari. Almarhumah meninggal dunia di Makkah Al Mukarramah dan menjelang kembali ke tanah air.

Kepada keluarga almarhumah, Pj Sekda menyebutkan Pemko Pematangsiantar menyampaikan ucapan dukacita sedalam-dalamnya.

 “Semoga arwah para Syuhada, Allah menerima di sisinya serta wafat dalam keadaan Husnul Khatimah. Kepada Bapak Erdianto dan keluarga, sepeninggal almarhumah tetap sabar, tabah dan tawakal,” harap Pj. Sekda.

Pj Sekda juga mengajak semua yang hadir untuk bersama-sama untuk mendoakan salah seorang jamaah haji Pematangsiantar atas nama Mardiaty yang masih dalam perawatan, karena sakit.          

“Agar kiranya Allah SWT memberi kemudahan dan kesembuhan, hingga dapat kembali ke Pematangsiantar dalam keadaan sehat,” harap Pj Sekda.

Tampak hadir Nurlela Sikumbang mewakili Ketua DPRD, Rahmat mewakili Kajari, AKP Jahrona Sinaga mewakili Kapolres, Ketua MUI HM. Ali Lubis, Ketua DMI Natsir Armaya Siregar dan lainnya.(a28).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE