Scroll Untuk Membaca

Sumut

Wali Kota Binjai Serahkan Tali Asih Kepada Alet Berprestasi.

BINJAI ( Waspada) : Wali Kota Binjai Drs. H. Amir Hamzah, M.AP serahkan tali asih kepada atlet Binjai yang berprestasi di PON dan Peparnas di Papua , Rabu (2/3) di Rumah Dinas Wali Kota, jalan Veteran Binjai. Penyerahan tali asih disaksikan Kadis Pemuda dan Olahraga Iwan Setiawan, Ketua NPC Binjai Sri Rahayu dan Panco Arimona serta mantan sprint internasil asal Binjai Mardfi Lestari.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Wali Kota Binjai Serahkan Tali Asih Kepada Alet Berprestasi.

IKLAN

Wali Kota Binjai Amir Hamzah menegaskan tidak ada istilah terlambat dan Pemko Binjai sangat menghargai prestasi atlet yang membawa nama baik kota Binjai di avent nasional dan internasional/” Prestasi yang sudah ada harus dipertahankan dan jika bisa ditingkatkan, atlet peraih medali perungu pada event mendatang harus bisa memperoleh perak, begitu juga peraih medali perak dapat merebeut medali emas,” ujarnya

Prestasi ini merupakan pencapaian luar biasa karena merupakan hasil jerih payah dan upaya keras yang panjang prosesnya , Amir Hamzah berharap para atlet yang saat ini sedang mengikuti pembinaan di Pelatnas maupun yang berlatih mandiri terus latihan intensif sehingga membuat para atlet berhasil mencapai target yang diinginkan.

Adapun atlet yang menerima tali asih pada kesempatan ini diantaranya atlet peraih medali emas pada PON XX cabor atletik nomor lempar lembing atas nama Abdul Hafiz, atlet Perparnas XVI, begitu Atlet peraih medali emas pada Peparnas XVI cabor atletik atas nama Evi Yunita Pohan dan cabor atletik nomor tolak peluru atas nama Riadi Saputra mendapat uang pembinaan sebesar Rp 50.000.000.

Atlet peraih medali perak pada PON XX cabor atletik nomor lari gawang 400 meter atas nama M. Kaharuddin Syahputra pada PON XX dan cabor bilyard atas nama Jaka Kurniawan Atlet peraih medali perak pada Peparnas XVI cabor atletik nomor tolak peluru atas nama Yuddiana mendapat uang pembinaan sebesar Rp 40.000.000,

Pemko Binjai juga memberikan bantuan kepada atlet yang belum meraih medali atas nama Sri Astuti, Kevin Armedyah Erwihas, Muhammad Iqbal, Zulfikar Panjaitan, Muhammad Syehan Alfarez, dan Frengko Ginting; lalu Mardi Lestari sebagai legenda manusia tercepat sprinter tingkat Asia.. Wali Kota Binjai Amir Hamzah minta tali asih diberikan sebagai menambah motivasi agar lebih giat berlatih mengejar prestasi dan kepada mantal atlet Binjai bisa memberikan ilmunya kepada atlet muda kota Binjai, sehingga dari Binjai bisa lahir atlet berprestasi lainnya. (a12/C)

Wali Kota Binjai Serahkan Tali Asih Kepada Alet Berprestasi.

Teks foto :
Wali Kota Amir Hamzah bersama atlet berprestasi kota Binjai .
(Waspada/ Riswan Rika/B)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE