Scroll Untuk Membaca

Sumut

Wabup Simalungun Sambut Kunker Bapemperda DPRD Sumut

Wabup Simalungun H Zonny Waldi saat menerima rombungan Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD-SU di Pendopo Rumdis Bupati di Pamatangraya, Senin (4/12).(Waspada/ist).
Wabup Simalungun H Zonny Waldi saat menerima rombungan Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD-SU di Pendopo Rumdis Bupati di Pamatangraya, Senin (4/12).(Waspada/ist).

SIMALUNGUN (Waspada): Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara yang tergabung dalam Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Kabupaten Simalungun.

Kehadiran Bapemperda disambut Bupati Simalungun diwakili Wakil Bupati (Wabup) H Zonny Waldi, selanjutnya melakukan pertemuan di Pendopo Rumah Dinas Bupati Simalungun, Pamatang Raya, Senin (4/12/2023).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Wabup Simalungun Sambut Kunker Bapemperda DPRD Sumut

IKLAN

Dalam melakukan kunker Bapemperda tersebut didampingi sejumlah instansi terkait di Pemprovsu seperti Disbudparekraf, Disdik, Dinas PMD dan Dukcapil, Biro Hukum dan dari Balai Bahasa.

Dalam sambutannya Wabup Simalungun H Zonny Waldi mengucapkan selamat datang di Kabupaten Simalungun, Tanoh Habonaron Do Bona kepada rombongan Bapemperda Prov. Sumut.

Wabup meminta kepada Anggota DPRD yang tergabung dalam Bapemperda agar memberikan perhatian kepada Kabupaten Simalungun terutama infrastruktur jalan.

“Saya berharap kepada Ketua Bapemperda dan rombongan yang hadir, tetap diperhatikan Kebupaten Simalungun baik dari infrastrukur dan sektor lainnya” kata Wabup.

Wabup Simalungun Sambut Kunker Bapemperda DPRD Sumut

Sementara itu Ketua Bapemperda Meryl Rouly Saragih menyampaikan terimakasih atas sambutan hangat dari Pemkab Simalungun dan telah menerima dengan baik .

Meryl menjelaskan bahwa, kunker Bapemperda untuk mencari masukan berkaitan dengan pembahasan Ranperda Provinsi Sumut tentang pemajuan kebudayaan.

Terkait pambangunan sektor Pariwisata dan Kebudayaan di Kabupaten Simalungun, Meryl berharap, rumah bolon yang ada di Kecamatan Purba agar bisa dialokasikan anggaran dan dibentuk Unit Pelaksana Teknis (UPT) untuk merawat dan mengelola rumah bolon tersebut dengan baik.

” Ini sesuai dengan apa yang telah di bicarakan bersama bapak Wakil Bupati,” kata Meryl

Sebagai putri Simalungun, Meryl sangat mendukung pembangunan di Simalungun, termasuk pokok-pokok pikiran, dan alokasi anggaran.

” Ini bakal saya kirim untuk pembangunan di Simalungun dan semoga pembangunan di Simalungun semakin baik lagi ke depannya,” ujarnya.

Pertemuan antara Pemkab Simalungun dengan Bapemperda Provinsi Sumut ditandai dengan pemberian cendramata oleh kedua belah pihak.

Selanjutnya rombongan Bapemperda didampingi instasi terkait dari Pemkab Simalungun meninjau objek pamajuan kebudayaan yang berlokasi di Kecamatan Purba.(a27).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE