Scroll Untuk Membaca

Sumut

Wabup Madina Kunjungi Kebakaran Malintang

Wabup Madina, Atika Nasution saat memberikan bantuan kepada keluarga korban kebakaran di Desa Malintang Julu. (Waspada/ist)
Wabup Madina, Atika Nasution saat memberikan bantuan kepada keluarga korban kebakaran di Desa Malintang Julu. (Waspada/ist)

MADINA (Waspada): Wakil Bupati Mandailing Natal (Wabup Madina) Atika Azmi Utammi Nasution mengunjungi sekaligus memberikan bantuan kepada keluarga korban kebakaran di Desa Malintang Julu, Kecamatan Bukit Malintang, Rabu (4/9).

Kepada Nur Halimah, 85, korban kebakaran, Atika Nasution atas nama Pemkab Madina menyampaikan turut berduka cita semoga keluarga yang tertima musibah diberikan kesabaran, kekuatan, dan keikhlasan dalam menghadapi cobaan.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Wabup Madina Kunjungi Kebakaran Malintang

IKLAN

Atika Nasution yang datang bersama rombongan BPBD dan pihak kecamatan menghimbau masyarakat agar saling membantu sesama dan jangan ada pembiaran terhadap warga yang membutuhkan pertolongan.Wakil Bupati termuda ini juga mengingatkan agar masyarakat tidak merakit listrik sembarangan guna meminimalisir hal-hal tidak di inginkan kedepan.

“Serahkan kepada ahlinya dan jangan merakit sendiri agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan. Perhatikan kapasitas daya listrik yang ada dalam rumah, dan jangan sampai overkapasitas. Ini kita saling mengingatkan, untuk meminimalisir ke depan. Mudah-mudahan ke depannya tidak ada lagi musibah kebakaran,” ucap Atika Nasution.

Camat Bukit Malintang, Mahdi Gultom menyampaikan ucapan terima kasih kepada Wabup Madina yang telah mengunjungi korban kebakaran dan memberikan bantuan. Mudah-mudahan bantuan bisa meringankan beban dari keluarga yang tertimpa musibah.

Sebelumnya peristiwa kebakaran di Desa Bukit Malintang terjadi pada Selasa (3/9) sekitar pukul 10.40 WIBRumah yang di tempati Nur Halimah hangus terbakar dilalap api, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.(a.32).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE