Vaksinasi Anak Di Langkat Capai 79,41 Persen

  • Bagikan

LANGKAT (Waspada): Vaksinasi anak di Kabupaten Langkat terus digenjot. Terhitung pada 22 Januari kemarin, vaksinasi terhadap anak usia 6-11 tahun ini mencapai 79,41 persen.

Juru bicara (Jubir) Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Langkat, dr Zulkifli, Senin (24/1), menerangkan, jumlah atau target anak usia 6-11 tahun yang akan divaksin sebanyak 97.894 orang sesuai dengan data di Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN).

Dari target itu, sebut Zulkifli, sebanyak 77.741 orang anak sudah menjalani vaksinasi atau 79,41 persen. “Ini data per 22 Januari,” ungkapnya.

Terkait vaksin Booster, Zulkifli mengakui sudah dilaksanakan dan diutamakan lansia serta calon jemaah haji. “Jika tidak ada kendala, di Februari akan kita lanjut Booster untuk masyarakat secara umum,” kata Zulkifli.

Saat ini, lanjut Zulkifli, Satgas Covid-19 Langkat masih fokus vaksinasi anak dan vaksinasi dosis dua yang saat ini masih dibawah 60 persen. “Vaksinasi dosis dua ini kita targetkan 60 persen di Februari,” ucapnya.

Zulkifli berharap, agar masyarakat yang belum mengikuti vaksinasi dosis dua segera melakukan vaksin dan tetap menjaga prokes. “Silahkan datang ke puskesmas masing-masing. Mudah-mudahan dengan vaksin kita dapat kembali hidup normal,” harapnya. (a34)

  • Bagikan