Scroll Untuk Membaca

SumutPendidikan

Uji Kemampuan Berwirausaha, Santri Al Mukhlisin Jual Bukaan Puasa

Santri Ponpes Al Mukhlisin Sibuhuan uji kemampuan berwirausaha dengan jualan makanan dan minuman bukaan puasa. (Waspada/Idaham Butar Butar)
Santri Ponpes Al Mukhlisin Sibuhuan uji kemampuan berwirausaha dengan jualan makanan dan minuman bukaan puasa. (Waspada/Idaham Butar Butar)

SIBUHUAN (Waspada): Dalam rangka menguji kemampuan berwirausaha, santri Pondok Pesantren (Ponpes) Al Mukhlisin berjualan makanan dan minuman untuk bukaan puasa.

Pantauan Waspada, Sabtu (16/3) para santri yang berjualan makanan dan minuman bukaan puasa di jalan Kihajar Dewantara, tepatnya di depan MTsN 1 Padanglawas.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Uji Kemampuan Berwirausaha, Santri Al Mukhlisin Jual Bukaan Puasa

IKLAN

Santri yang mengaku kelas XII IPA 3 Ponpes Al Mukhlisin Sibuhuan itu adalah Rodiah, Annisah, Miftah, dan Anggi. Mereka mengaku lagi uji kemampuan berwirausaha atas saran wali kelas, Fitri Khairani.

Uji Kemampuan Berwirausaha, Santri Al Mukhlisin Jual Bukaan Puasa

Dan kata wali kelas akan menjadi bahan untuk nilai prakarya dan kewirausahaan, sehingga mereka berusaha menjual makanan dan minuman bukaan puasa.

Diantaranya termasuk es kuwut melon dan mie goreng pangsit, berturut-turut dua hari, mulai Jumat (15/3) dan Sabtu (16/3) sore.

Dikatakan bahan jualan minuman dan makanan untuk bukaan puasa itu dengan modal Rp187.000. Di hari pertama hasil penjualan mereka Rp250.000 dan di hari kedua hasil penjualan Rp312.000. Sementara keuntungan hasil penjualan akan dibagi rata, kata Anggi, salah satu santri. (a30/B)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE