Scroll Untuk Membaca

Sumut

Tingkatkan Kemampuan, Kompi B, C Yonif 100/PS Latihan Taktis

Satuan Kompi Senapan B dan C Batalyon Infanteri 100/PS melaksanakan latihan taktis tingkat peleton yang dilaksanakan selama empat hari di daerah latihan. (Waspada/ist
Satuan Kompi Senapan B dan C Batalyon Infanteri 100/PS melaksanakan latihan taktis tingkat peleton yang dilaksanakan selama empat hari di daerah latihan. (Waspada/ist

BINJAI (Waspada): Untuk meningkatkan kemampuan tempur, Satuan Kompi Senapan B dan C Batalyon Infanteri (Yonif) 100/PS melaksanakan latihan taktis tingkat peleton yang dilaksanakan selama empat hari di daerah latihan, Sabtu (29/07/2023).

Komandan Yonif 100/PS Mayor Inf Sutaji S.Sos., M.Tr.Opsla selaku pimpinan umum latihan, menekankan kepada seluruh prajurit agar melaksanakan latihan dengan serius, semangat dan penuh rasa tanggungjawab.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Tingkatkan Kemampuan, Kompi B, C Yonif 100/PS Latihan Taktis

IKLAN

Dengan demikian, lanjutnya, seluruh prajurit yang mengikuti latihan dapat mencapai hasil maksimal dan yang paling utama adalah faktor keselamatan.

Latihan taktis tingkat peleton, jelasnya, merupakan bentuk latihan terprogram dengan tujuan memelihara dan mengasah kemampuan prajurit serta mampu dan memahami tanggungjawab setiap prajurit dalam pengintaian pertempuran.

“Latihan taktis atau Lattis tingkat peleton ini merupakan rangkaian pentahapan latihan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan tempur Prajurit Batalyon Infanteri 100/PS,” terangnya.

“Lattis ini mengacu pada siklus latihan satuan tingkat Batalyon setelah latihan Uji Siap Tempur (UST) tingkat regu,” tambahnya. (a34)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE