Scroll Untuk Membaca

Sumut

Target PAD Di Peralatan PUTR Tidak Tercapai

SIDIKALANG (Waspada): Target Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari alat berat Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kab. Dairi, 2021, tidak tercapai 100 persen. Hal tersebut dijelaskan Sekretaris PUTR, Frianto Naibaho kepada Waspada.id, Kamis (13/1).

Naibaho mengatakan, target PAD yang bersumber dari sewa alat berat dan mobil dump truk 2021 sebanyak Rp600 juta. Yang tercapai hanya Rp371.848.000.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Target PAD Di Peralatan PUTR Tidak Tercapai

IKLAN

Tidak tercapainya target PAD disebabkan berbagai faktor. Diantaranya banyak alat berat tidak dapat beroperasi karena mengalami kerusakan. Selain itu, para kontraktor telah banyak memiliki alat berat seperti walas. dump truk dan lainnya.

Dikatakan, adanya alat berat tidak dapat dioperasikan karena mengalami kerusakan, tidak dapat diperbaiki karena keterbatasan dana. Namun tahun ini semua alat itu diusahakan untuk memperbaiki sehingga PAD dapat tercapai sesuai target. (a24/B).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE