Scroll Untuk Membaca

Sumut

Tabuyung, Pembangunan Ekonomi Dan Pariwisata

Membuka objek wisata, pertanian dan perkebunan di Desa Tabuyung, setelah membuka dan membangun jalan menggunakan dana desa. Waspada.id/dok
Membuka objek wisata, pertanian dan perkebunan di Desa Tabuyung, setelah membuka dan membangun jalan menggunakan dana desa. Waspada.id/dok

MADINA (Waspada): Desa Tabuyung, Kec. Muara Batang Gadis, Kab. Mandailing Natal, sedang dimaksimalkan pembangunan di sektor ekonomi dan pariwisata.

Tabuyung, Pembangunan Ekonomi Dan Pariwisata
Jalan dibuka dan dibangun di Desa Tabuyung menggunakan dana desa. Waspada.id/dok

“Sudah mengalokasi anggaran melalui Dana Desa TA 2022 untuk pembukaan jalan akses dari Dusun Baturuso ke daerah Panjalamen,” ujar Illu Prima Sagara, Sekdes Tabuyung kepada waspada.id dan beritasore.co.id melalui sambungan telepon seluler, Rabu (25/1).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Tabuyung, Pembangunan Ekonomi Dan Pariwisata

IKLAN

Dia mengungkapkan, jalan ini untuk memudahkan masyarakat mengangkut hasil pertanian dan perkebunan serta membuka peluang investasi serta PAD baru.

“Karena, Panjalamen bukan saja nanti dijadikan sebagai lokasi sentral pertanian dan perkebunan, namun juga bisa sebagai objek wisata baru yang bisa mendatangkan minat pengunjung, sebab alamnya cukup asri dan indah,” ujar Illu Prima Sagara.

Tabuyung, Pembangunan Ekonomi Dan Pariwisata

Pj Kepala Desa Tabuyung dr Mahyuni menjelaskan, untuk mewujudkan semua itu, tidak bisa hanya melalui dana desa saja, tapi harus ditopang juga APBD Madina untuk anggaran peningkatan dan pengerasan badan jalan 1.200 meter dengan lebar 10 meter.

“Sehingga, memudahkan kendaraan melintas,” ujar dr Mahyuni seraya berharap, semoga ini bisa ditampung dalam PAPBD Madina TA 2023

Menurut Kades Tabuyung, mereka juga sudah bersurat kepada Kadis PUPR Madina dan sudah ada respon positif.

Tabuyung, Pembangunan Ekonomi Dan Pariwisata

“Tinggal ada beberapa persyaratan yang harus kami lengkapi yaitu hibah jalan dari masyarakat/desa kepada Pemda Madina,” kata Pj Kades Tabuyung.

“Atas nama masyarakat Desa Tabuyung, kami ucapkan terimakasih kepada Ibu Kadis PUPR dan Bapak Bupati Madina atas respon positifnya, sebab yang kami usulkan ini sangat selaras dengan tema pembanguan Kabupaten Madina 2023 yaitu Optimalisasi dan Kalaborasi Pembangunan Dalam Rangka Meningkatan Produktivitas Ekonomi,” tambah dr Mahyuni. (irh)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE