Scroll Untuk Membaca

Sumut

Syahrul Pasaribu Dekat Dengan Pujakesuma

Syahrul Pasaribu Dekat Dengan Pujakesuma
Pengurus DPD Pujakesuma dan Wanita Pujakesuma Kota Padang Sidempuan bersama tokoh masyarakat Sumatera Utara, Syahrul M. Pasaribu. (Waspada/Ist)
Kecil Besar
14px

P.SIDEMPUAN (Waspada): Tokoh masyarakat Sumatera Utara, H. Syahrul M. Pasaribu, sejak lama sudah dekat dengan masyarakat etnis Jawa, terutama yang tergabung di paguyuban Putra Jawa Kelahiran Sumatera (Pujakesuma).

Hal itu terungkap dalam pertemuan pengurus inti DPD Pujakesuma Kota Padang Sidempuan bersama Syahrul Pasaribu di Natama Hotel Syariah, Jum’at (10/2/2023) malam.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Syahrul Pasaribu Dekat Dengan Pujakesuma

IKLAN

Hadir Ketua DPD Pujakesuma Kota Padang Sidempuan H. Purnadi didampingi Sekretaris Sugiono dan Wakil Ketua Ahmad Nanci. Hadir juga Sekretaris DPD Wanita Pujakesuma Hj. Nurcahaya dan Bendahara Hj. Irma Ayu Kartika.

Dalam dialog penuh suasana kekeluargaan itu, Syahrul bercerita bahwa di Pemilu tahun 2004 dan 2009 ia calon anggota DPRD Sumut. Partai Golkar menugaskannya mencalon dari daerah pemilihan Kabupaten Simalungun dan Kota Pematang Siantar.

Ketika itu Ketua DPD Pujakesuma Simalungun dijabat Uyung Sudrajad dan Ketua DPD Pujakesuma Provinsi Sumatera Utara dijabat Kasim Siyo. Silaturahmi terjalin dengan baik dan berlanjut menjadi kerabat dekat.

“Seiring perjalanan waktu, kekerabatan itu semakin erat dan saya diajadikan Anggota Kehormatan dan Bapak Angkat Pujakesuma Kabupaten Simalungun,” kenang Syahrul.

Semenjak itulah politisi senior Partai Golkar Sumut ini selalu dekat dengan Pujakesuma. Dimanapun bertugas, etnis Jawa yang khususnya tergabung di Pujakesuma selalu menjadi sedulur atau saudara baginya.

Dua periode menjabat Bupati Tapsel, para sedulurnya di Pujakesuma memberikan dukungan penuh terhadap kepemimpinan Syahrul. Demikian sebaliknya, Pemkab Tapsel juga memberi perhatian kepada Pujakesuma.

Hubungan baik itu terus berlanjut hingga sekarang. Meski sudah tidak menjabat Bupati lagi, Syahrul tetap diundang sebagai tamu utama termasuk di pelantikan DPD Pujakesuma Tapsel.

Wakil Ketua DPD Pujakesuma Padang Sidempuan Ahmad Nanci membenarkan kedekatan Syahrul Pasaribu dengan etnis Jawa di Sumatera Utara.

“Ketika Sri Sultan Hamengkubuwono X datang ke Pasar Ujung Batu Sosa, Kabupaten Padang Lawas, pak Syahrul Pasaribu ini yang ikut mendampinginya,” sebut Nanci.

Ketua DPD Pujakesuma Padang Sidempuan Purnadi dan Sekretaris Sugiono juga mengakui besarnya perhatian Syahrul Pasaribu kepada masyarakat suku Jawa ketika dua periode menjabat Bupati Tapsel.

“Meskipun kita di kepengurusan DPD Pujakesuma Kota Padang Sidempuan, kita sering melihat itu. Apalagi kan Sidempuan dan Tapsel itu daerah yang bertetangga,” ujarnya.

Pada kesempatan ini, Purnadi bercerita bahwa menyambut bulan suci Ramadhan tahun ini Pujakesuma Padang Sidempuan akan mengadakan kenduri atau punggahan.

Secara khusus DPD Pujakesuma Padang Sidempuan mengundang Syahrul Pasaribu untuk hadir di acara yang direncanakan digelar pada Minggu(19/2/2023) tersebut.

“Besar harapan, pak Syahrul hadir di punggahan nanti. Spesial kami siapkan masakan khas Jawa kesukaan bapak,” timpal Nurcahaya dan Irma Ayu Kartika dari DPD Wanita Pujakesuma Padang Sidempuan. (a05)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE