BATUBARA (Waspada): Tingginya curah hujan yang terjadi akhir akhir ini mengakibatkan Sungai Dalu-dalu, yang terletak di Kec. Airputih ini meluap, warga khawatirkan tanggul jebol.

Pantauan Waspada, Selasa (15/11) di jembatan putus, Sungai Dalu-dalu, permukaan air sangat tinggi, sudah melampaui speelway pintu pengatur air irigasi yang membentang di tengah sungai. Sementara jarak permukaan air dengan jembatan baru, tinggal sekitar 40 centimeter.
Warga mengkhawatirkan tingginya debit air akan melampaui tinggi tanggul, sedangkan tanggul sungai Dalu-dalu banyak yang kritis.
Seorang warga Desa Sukaraja, Fatih Sulthan menyebutkan, ketinggian air sungai pada beberapa titik tanggul sudah melampaui tinggi tanggul.
“Mudah-mudahan tidak bertambah lagi hujan di daerah atas Simalungun, sebab jika hujan terus luapan air sungai akan merusak tanggul, kami juga berharap agar pemerintah melakukan pengerukan sungai, atau peninggian tanggul untuk antisipasi banjir di kawasan ini,” ujar Fatih.(a17.b)