Scroll Untuk Membaca

Sumut

Sukseskan Pilkada 2024, KPU Batubara Ikuti Orientasi Tugas

  KPU Batubara saat mengikuti orientasi tugas di Rindam Jaya, Jakarta dari 16 s/d 20 Juli 2024. Waspada/Ist
  KPU Batubara saat mengikuti orientasi tugas di Rindam Jaya, Jakarta dari 16 s/d 20 Juli 2024. Waspada/Ist
Kecil Besar
14px

  LIMAPULUH (Waspada): Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Batubara mengikuti orientasi tugas di Rindam Jaya, Jakarta.

  Orientasi tugas ini diikuti Ketua, Anggota KPU Batubara periode 2023-2028 beserta Sekretaris dan berlangsung dari 16 s/d 20 Juli 2024.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Sukseskan Pilkada 2024, KPU Batubara Ikuti Orientasi Tugas

IKLAN

  Ketua KPU Batubara Erwin, S.Sos, kepada wartawan, Rabu (17/7), menyebutkan, orientasi ini merupakan program KPU RI se-Indonesia bekerjasama dengan Rindam Jaya dan sangat penting diikuti bagi penyelenggara Pemilu.

  Diharapkan dapat menumbuhkan sikap kedisiplinan, loyalitas dan jiwa kepemimpinan agar menyamakan persepsi dalam memahami regulasi serta menjalankan tugas, wewenang dan kewajiban sebagai anggota KPU, sehingga nantinya mampu diterapkan ke jajaran bawah PPK maupun PPS.

Sukseskan Pilkada 2024, KPU Batubara Ikuti Orientasi Tugas

  Menyusul lagi pelaksanaan Pilkada Batubara 27 November 2024 semakin dekat, sehingga perlu memantapkan diri untuk mensukseskan dan sangat penting diikuti bagi penyelenggara dalam meningkatkan kinerja KPU khususnya Kabupaten Batubara.

  Ada pun materi yang disampaikan dalam orientasi tugas ini meliputi integritas Pemilu dan nilai dasar KPU, hukum dan pengawasan serta kelembagaan KPU, manajemen SDM dan perencanaan, kepemimpinan untuk mewujudkan integritas elektoral, pendidikan pemilih dan partisipasi masyarakat, data pemilih dan dukungan teknologi informasi, empat pilar kebangsaan (Pemilu sebagai integrasi bangsa), kode perilaku penyelenggara Pemilu, kepemimpinan, mekanisme pengambilan keputusan, problem solving dan komunikasi strategis, pelanggaran dan sengketa Pemilu, wawasan kebangsaan dan bahaya laten radikalisme.(a.18)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE