TAPSEL (Waspada): Anggota DPRD Sumatera Utara, H Syamsul Qamar (SQ), mengakhiri kegiatan resesnya di Kabupaten Tapanuli Selatan dengan menyerahkan bantuan pemerintah provinsi untuk pembangunan Masjid Baiturrahmi, Pasar Sipagimbar, Kecamatan Saipar Dolok Hole, Sabtu (3/12/2022) kemarin.

Bantuan Rp100 juta itu diterima Ketua dan Bendahara Panitia Pembangunan Masjid Baiturrahmi, Ahmad Benbela dan Ahmad Zein Ritonga. Disaksikan Tokoh Masyarakat Sumut H Syahrul M Pasaribu, anggota DPRD Tapsel Mhd. Rawi Ritonga, Kepala KUA Saipar Dolok Hole Keskarnaen, tokoh masyarakat Sipagimbar Parajaon Marpaung dan ratusan warga.
Syamsul Qamar yang juga Ketua Fraksi Golkar sekaligus Ketua Komisi E DPRD Sumut ini menyebut, penyerahan secara simbolis bantuan Pemprovsu untuk Masjid Baiturrahmi merupakan puncak kegiatan resesnya selama seminggu penuh di Tapsel.
“Semoga dapat digunakan sebagaimana peruntukannya, sehingg melengkapi pembangunan Mesjid Baiturrahmi dalam upaya meningkatkan kwalitas keimanan kita semua sebagai bagian dari upaya mewujutkan Sumut Bermartabat,” ungkap SQ sapaan akrabnya.
Disampaikan, selama menggelar reses di 10 lokasi di Tapsel, terdapat berbagai masukan dan aspirasi dari warga. Nantinya akan diperjuangkan untuk disahuti dan pembangunannya direalisasikan melalui APBD Sumut.
“Jika aspirasi itu masuk pada kewenangan kabupaten, akan kita sampaikan ke kawan-kawan di Fraksi Partai Golkar DPRD Tapsel. Jika masuk pada kewenangan pusat, kitateruskan ke Fraksi Golkar DPR RI, sehingga usulan saudaraku semua dapat tersahuti,” jelasnya..
Reses di 6 dari 15 kecamatan se Tapsel, SQ mengajak Bupati dua periode, Syahrul Pasaribu, menemaninya. Sebab, selain sebagai sahabat dan Wakil Ketua Wantim Golkar Sumut, Syahrul Syahrul sangat sukses selama menakhodai pemerintahan dan pembangunan di Tapsel,.
Gaya memimpinnya sangat merakyat dan kerab berkeliling Tapsel hingga ke pelosok. Keikutsertaannya akan memberi nuansa dan warna tersendiri dalam suksesnya reses ini. Lebih merakyat dan akan mendapat aspirasi yang lebih tepat.
“Reses ini saya fokuskan di Tapsel, ada 10 tempat di 6 kecamatan. Saya ingin mendapat aspirasi dari rakyat yang menjadikan saya duduk di DPRD Sumut,” ujarnya sembari berharap agar nantinya warga mendukung pencalonan Syahrul Pasaribu berkiprah di DPR RI.
Menurutnya, Syahrul adalah pemimpin yang merakyat, peduli, visioner, memiliki kerja nyata, kerja cerdas dan kerja tuntas. Sangat kita butuhkan menjadi Wakil Rakyat di Senayan.
Ketua dan Bendahara Panitia Pembangunan Masjid Baiturrahmi Pasar Sipagimbar, Ahmad Benbela dan Ahmad Zein Ritonga, berterimakasih atas bantuan Pemprovsu yang baru diserahkan Syamsul Qamar.
Dijelaskannya, bantuan dari Pemvrosu ini diawali dari saran Syahrul Pasaribu saat peresmian masjid sekaligus reses anggota DPRD Tapsel Rawi Ritonga di tanggal 11 Maret 2022 yang juga dihadiri Syamsul Qamar.
Warga memohon bantuan ke Pemprovsu. Kemudian Ketua Fraksi Golkar DPRD Sumut itu meminta panitia pembangunan segera membuat proposal ke Pemprovsu untuk seterusnya diperjuangkan realisasi bantuannya.
“Selaku pembimbing kami dalam pembangunan Masjid Baiturahmi, pak Syahrul Pasaribu tak pernah lelah memberi saran dan bantuan kepada panitia,” terang keduanya.
Saat masih aktif jadi Bupati Tapsel, ada dua kali bantuan Pemkab untuk masjid ini. Ada juga bantuan dari keluarga Syahrul Pasaribu berupa infaq, zakat mal dan lainnya. Hampir setiap tahun diterima panitia, sejak dimulainya pembangunan mesjid itu hingga kini sudah berjumlah Rp210 juta..
Pembangunan masjid itu diawali peletakan batu pertama tanggal 29 Desember 2014 oleh Syahrul.Dirancang jadi masjid kebanggaan warga Sipagimbar sebagai bagian dari mewujudkan Tapsel sehat, cerdas dan sejahtera.
Juga sekaligus menjadi tempat shalat musyafir, karena berada di koridor jalan provinsi. Majid ini diresmikan pada 11 Maret 2022 dan saat ini sudah menelan biaya sekitar Rp2,5 M.
Keduanyapun sepakat, untuk mengajak sanak saudara untuk memperjuangkan Syahrul M Pasaribu menuju Senayan sebagai Anggota DPR RI melalui Pileg 2024.
“Ise namarholong tuhita akkon hita haholongi (Siapa yang sayang dan peduli pada kita, harus kita sayangi dan dukung),” ungkap keduanya.
Diutarakan, bantuan yang diterima adalah untuh tanpa potongan apapun. Bahkan, untuk biaya transpor dan akomodasi panitia dalam menyelesaikan administrasi ke Pemprovsu, ditanggung semua.
“Bantuan yang diterima lewat rekening panitia, untuk Masjid Baiturahmi ini utuh Rp100 juta,” terang Zein seraya menjelaskan peruntukannya adalah pembangunan pagar sesuai usulan.
“Atas nama panitia, tim dan jamaah mengucapkan terima kasih kepada pak Syahrul, Pasaribu, Syamsul Qamar dan M Rawi Ritonga,” pungkas Zein.
Tokoh masyarakat Aek Bilah dan Saipar Dolok Hole yang juga anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Tapsel, Mhd. Rawi Ritonga juga mengutarakan ucapan syukur dan terimakasih.
“Atas nama warga, khususnya Pasar Sipagimbar, kami bererimakasih perjuangan pak Syamsul Qamar sehingga turunnya bantuan dari Pemprovsu senilai Rp100 juta untuk lanjutan pembangunan mesjid ini,” ujarnya.
Terima kasih juga sisampaikan ke Syahrul Pasaribu yang tak kenal lelah memperjuangkan kepentingan rakyat. Walau sudah tak menjabat Bupati Tapsel, kepeduliannya tetap tinggi pada rakyat dan daerah ini.
Rawi mengajak warga untuk merenungi agar lebih jeli melihat sosok yang peduli dan dan siap yang berjuang, bekerja setiap saat dan mengabdi tanpa batas untuk rakyat Tapsel.
“Saya harap kita kompak memperjuangkan bang Syahrul Pasaribu menuju Senayan. Agar pengabdiannya lebih formal, sehingga program pembangunan lebih banyak kita terima dan rasakan,” terangnya.
Hal serupa juga diutarakan Tokoh Masyarakat Pasar Sipagimbar, Parajaon Marpaung. Menurutnya, warga pantas berterimakasih pada Syahrul Pasaribu, Syamsul Qamar dan Rawi Ritonga,atas peran masing-masing dalam membantu pembangunan Masjid Baiturrahmi.
“Semoga bapak semua diberi kesehatan dan tercapai cita-cita. Tentunya, tetap peduli pada kami. Kepada semua saudara dan saudariku, kita sebagai warga harus kompak dan bersatu,” ajak Parajaon
Syahrul Pasaribu yang turut hadir pada penyerahan bantuan itu menyampaikan, panitia dan warga patut berterima kasih pada Syamsul Qamar yang telah memperjuangkan bantuan ini hingga terealisasi.
Sebagai pejabat publik yang dipilih langsung oleh rakyat, kata Syahrul, Ketua Komisi E DPRD Sumut itu telah melaksanakan tugasnya dengan maksimal. Termasuk menyahuti harapan dan aspirasi konstituennya dalam meperjuangkan bantuan pembangunan mesjid itu.
“Begitulah sesungguhnya pejabat publik. Harus ingat jasa rakyat yang telah memilihnya. Tentu, begitulah dia berterima kasih pada konstiturnnya sendiri,” ungkapnya.
Terkait dorongan, dukungan dan do’a dari warga pada dirinya menuju Senayan, mantan anggota DPRD Kota Medan dua periode dan DPRD Sumut tiga periode ini, berterima kasih dan mengaku sangat terharu.
“Teruslah jaga kekompakan dan kebersamaan, karena itu merupakan kekuatan terbesar untuk menuju kemajuan,” ungkapnya.
Pada acara yang digelar di Masjid Baiturahmi selepas Sholat Isya itu, warga yang hadir memanjatkan do’a yang dipandu Ustadz, agar Syahrul Pasaribu, Syamsul Qamar dan Rawi Ritonga diberi kesehatan serta tetap menjadi wakil rakyat yang peduli. (a05)