Scroll Untuk Membaca

Sumut

Sawahnya Ditraktor, Petani Bacok Operator

Kapolsek Batang Angkola AKP Raden Saleh bersama angggota melakukan olah TKP. (Waspada/Ist)
Kapolsek Batang Angkola AKP Raden Saleh bersama angggota melakukan olah TKP. (Waspada/Ist)

TAPSEL (Waspada): PLT, 47, warga Desa Tanjung Medan, Kecamatan Tantom Angkola, Kabupaten Tapanuli Selatan, membacok Sugeng Tambunan, 58, karena membabat sawah yang selama ini diusahai pelaku.

Sugeng membabat sawah itu memakai traktor kecil. Sementara PLT sedang tidak berada di lokasi dan hanya mendapat informasi itu dari warga yang melihat kejadian tersebut.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Sawahnya Ditraktor, Petani Bacok Operator

IKLAN

“Korban sedang dirawat di rumah sakit dan pelaku sudah diamankan,” kata Kapolres Tapsel AKBP YAsir Ahmadi melalui Kapolsek Batang Angkola AKP Raden Saleh, Selasa (19/3/2024).

Dijelaskan, Senin (18/3/2024), PLT menerima informasi dari seorang warga yang memberitahukan bahwa sawahnya sedang ditraktor Sugeng Tambunan, warga Kota Medan.

Menerima infromasi itu, PLT segera bergegas ke sawah dan menemukan Sugeng di sana. Namun ia hanya diam dan kemudian pulang ke rumahnya di Desa Tanjung Medan.

Sorenya, PLT mendatangi Sugeng di salah satu rumah warga dan bertanya kenapa sawahnya ditraktor. Sugeng menjawab sawah itu miliknya dan PLT tidak perlu lagi mengurusinya.

Mendengar itu, PLT emosi dan memukul Sugeng. Tetapi, karena Sugeng mengelak dan mendorongnya pakai kursi, PLT mengayunkan parang yang ia bawa dan mengenai sasaran.

Selanjutnya PLT keluar dari rumah itu dan diikuti Sugeng. Lalu PLT mengambil kayu yang ada di halaman dan melemparkannya hingga mengenai tangan Sugeng.

“Warga yang melihat kejadian itu langsung melerai dan membawa Sugeng berobat ke Rumah Sakit Inanta Kota Padnagsidimpuan,” sebut Kapolsek Batang Angkola.

Polsek Batang Angkola telah menerima laporan Sugeng dan sedang menangani kejadian ini. Di rumah yang menjadi Tempat Kejadian Perkara (TKP) telah dipasang Garis Polisi. (a05)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE