Scroll Untuk Membaca

SumutHeadlines

Satu Rumah Ludes Dilalap Si Jago Merah Saat Ditinggal Takjiah

Satu rumah di Desa Paranbatu, Ulu Barumun, Padanglawas ludes terbakar dilalap si jago merah. (Waspada/Ist)
Satu rumah di Desa Paranbatu, Ulu Barumun, Padanglawas ludes terbakar dilalap si jago merah. (Waspada/Ist)

PADANG LAWAS (Waspada): Satu rumah di Desa Paranbatu Kecamatan Ulu Barumun, Kabupaten Padanglawas ludes terbakar saat ditinggal bertakjiah ke rumah kerabat.

Menurut informasi yang dihimpun Waspada di lapangan, musibah kebakaran itu terjadi sekitar pukul 23.00 WIB, Selasa (26/3).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Satu Rumah Ludes Dilalap Si Jago Merah Saat Ditinggal Takjiah

IKLAN

Dimana warga melihat ada kobaran api melalap rumah Riski Daulay, 33, saat ia bersama keluarga bertakjiah ke rumah kerabat keluarga di Desa Tanjung Durian, Kecamatan Barumun Selatan.

Kejadian musibah kebakaran itu sempat membuat panik warga, apalagi sumber air untuk memadamkan api di sekitar lokasi sulit.

Dan setelah 15 menit kemudian memang datang tiga mobil pemadam kebakaran, tidak lama kemudian kobaran api langsung berhasil dipadamkan, tetapi rumah kayu berukuran 6×7 itu sudah sempat rata dengan tanah.

Kapolsek Barumun, Iptu Sakti K Harahap melalui Kanit Reskrim Aiptu Syaiful Bahri membenarkan kejadian kebakaran itu. Dan sesuai keterangan pemilik rumah, Riski Daulay pada saat kejadian ia bersama keluarga sedang takjiah di Desa Tanjung Durian, Barumun Selatan.

Dugaan sementara penyebab kebakaran karena korsleting arus pendek listrik. Tidak ada korban jiwa akibat musibah ini, namun kerugian materil ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Sementara Kepala Desa Paranbatu, Zainal Arifin Hasibuan juga membenarkan kejadian, pihak desa sementara akan memfasilitasi segala kebutuhan korban, termasuk menggalang dana dari masyarakat demi meringankan beban korban, katanya.(a30/)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE