BATUBARA (Waspada): Sat Lantas Polres Batubara dalam program Police Goes To School menyampaikan pentingnya keselamatan berkendara dan pelaksanaan Operasi Keselamatan Toba 2024 di SMPN 1 Limapuluh.
Kepada wartawan, Kasat Lantas Polres Batubara AKP HW Siahaan, Jumat (15/3) menjelaskan, Sat Lantas Polres Batubara secara berkala mengunjungi sekolah-sekolah untuk mensosialisasikan tentang pentingnya menjaga keselamatan dalam berkendara.
“Kita sampaikan kepada siswa agar menggunakan helm SNI pada saat mengendarai sepeda motor, tidak berkendara di bawah umur,” ujar Siahaan.
Ia juga meminta kepada seluruhnya, agar jangan kebut-kebutan saat mengendarai kendaraan bermotor, juga tidak menggunakan knalpot blong, serta tidak berboncengan lebih dari 1 orang. (a17.b)