Scroll Untuk Membaca

Sumut

Ribuan Rombongan PDIP Batubara Dilepas

Ribuan Rombongan PDIP Batubara Dilepas
KETUA Relawan PDI Perjuangan Peduli H.OK Faizal, SE, M.AP di tengah pelepasan ribuan kader dan relawan untuk mengikuti konsolidasi internal partai dan safari politik Capres RI 2024, Ganjar Pranowo di Medan di depan kantor PDI Perjuangan Kabupaten Batubara.Waspada/Iwan Has

LIMAPULUH (Waspada): Ribuan kader dan relawan PDI Perjuangan Kabupaten Batubara dilepas mengikuti konsolidasi internal partai dan safari politik Calon Presiden (Capres) RI 2024, Ganjar Pranowo di Medan.

Pelepasan rombongan menggunakan angkutan bus maupun mobil pribadi ini dilakukan Ketua Relawan PDI Perjuangan Peduli H.OK Faizal, SE, M.AP di depan kantor PDI Perjuangan Kabupaten Batubara di Jalinsum Desa Simpang Gambus, Kecamatan Limapuluh, Minggu (11/6).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Ribuan Rombongan PDIP Batubara Dilepas

IKLAN

Rombongan yang tersebar di 12 kecamatan Kabupaten Batubara ini, tiba di kantor PDI P mengutus perwakilan mereka untuk melaporkan sekaligus mengambil akomodasi mapun keseragaman atribut.”Kami sudah ready tinggal jalan menggunakan empat mobil pribadi, tiap unit berisi 8 orang,” sebut seorang Kordes PDIP Labuhanruku salah satu dari 141 desa/kelurahan se Kabupaten Batubara, Wanda di sela-sela melaporkan kesiapan rombongannya menuju Kota Medan.

Ketua Relawan PDIP Peduli H.OK.Faizal, SE, M.AP menyambut baik dan mensupport kesiapan kader maupun relawan di Batubara untuk mengikuti konsolidasi internal partai dan safari politik Capres RI 2024, Ganjar Pranowo.

Dirinya berharap dalam perjalanan untuk hati-hati dan mengikuti aturan rambu-rambu lalulintas serta menjaga nama baik daerah setelah tiba di Medan.
Menghimbau kader dan relawan mengikuti dengan baik konsolidasi dan safari politik Capres Ganjar.

“Ayo, masuk ke mobil. Jaga kekompakan dan rapatkan barisan mengikuti konsolidasi dan safari politik Capres Pak Ganjar Pranowo dengan baik,” sebut H.OK.Faizal yang juga Caleg DPRD Sumut, Nomor urut 3, PDIP Dapil 5, di sela-sela pelepasan rombongan puluhan angkutan umum maupun mobil pribadi yang membawa mereka.

Faizal optimis  dalam pemenangan Ganjar terkhusus di Kabupaten Batubara dengan mengembangkan basis-basis di akar rumput maupun relawan guna meraih kemenangan sebagai Presiden RI pada Pemilu 2024.(a18)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE