Scroll Untuk Membaca

Sumut

Puluhan Ibu Penambang Batu ‘Serbu’ PT Jaya Konstruksi

Puluhan Ibu Penambang Batu 'Serbu' PT Jaya Konstruksi
Puluhan kaum ibu penambang batu mendatangi pihak perusahaan.Waspada.id/Ist

PANYABUNGAN (Waspada): Puluhan umak-umak (kaum ibu) penambang batu tradisional ‘menyerbu’ ke PT Jaya Konstruksi di Pasir Putih, Lintas Timur, Kel. Pidolidolok, Kec. Panyabukan Kota, Kab. Mandailing Natal, Sabtu, (11/2).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Puluhan Ibu Penambang Batu 'Serbu' PT Jaya Konstruksi

IKLAN

Informasi dihimpun, puluhan kaum ibu protes terkait kebijakan PT Jaya Konstruksi tidak lagi menerima material batu dari penambang tradisional tersebut.

“Pihak PT Jaya konstruksi tutup mata terhadap penambang batu tradisional warga Kel. Pidolidolok, mereka lebih mengutamakan bahan material dari Desa Simalagi, Kecamatan Hutabargot,” ujar salah satu pendemo.

Ketika ditanya terkait informasi demo, Samin menyatakan, puluhan kaum ibu warga Kel. Pidolidolok berangkat demo ke kantor PT Jaya Konstruksi di Lintas Timur.

“Hal ini terkait material batu kali dikumpulkan kaum ibu tidak ditampung lagi oleh perusahaan. Kasihan ibu-ibu sudah capek ngumpul batu, namun tidak diterima lagi,” ujarnya. Pendemo didampingi kepling mendatangi perusahaan.

Berupaya mengonfirmasi pihak perusahaan lewat pesan tertulis, hingga berita ini diterbitkan, pihak perusahaan belum memberi tanggapan. (irh)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE