PARAPAT (Waspada): Menyongsong pergantian tahun 2023 ke 2024, Kapolres Simalungun AKBP Ronald F.C Sipayung, memimpin apel pengecekan kesiapan pengamanan di panggung hiburan bertempat di RTP Dermaga, Open Stage Pagoda Parapat, Kelurahan Tiga Raja, Kecamatan Girsang Sipanganbolon, Kabupaten Simalungun, Minggu (31/12/2023).
Saat apel pengecekan kesiapan pengamanan, Kapolres Simalungun AKBP Ronald F.C Sipayung menyampaikan beberapa poin penting yang menjadi fokus dalam operasi keamanan malam pergantian tahun. “Malam pergantian tahun adalah saat dimana kita semua berkumpul untuk merayakan momen yang spesial dalam suasana kebersamaan. Kita sebagai penjamin keamanan wajib mempersiapkan diri dan menyiapkan langkah-langkah yang tepat untuk menjaga agar perayaan ini berjalan aman dan damai,” kata Kapolres.
” Kita tidak hanya bertugas mengamankan lokasi utama perayaan tetapi juga mengantisipasi berbagai kemungkinan di wilayah sekitarnya, termasuk lalu lintas dan keramaian di titik-titik tertentu,” tambahnya lagi.

Kapolres menginstruksikan kepada semua pihak yang terlibat untuk menjaga koordinasi yang baik, menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, serta selalu sigap dan responsif terhadap setiap situasi yang mungkin muncul.
” Responsibilitas kita adalah memberikan rasa aman kepada masyarakat, sehingga mereka dapat merayakan tanpa kekhawatiran,” tukas AKBP Ronald.
Mantan Kapolres Taput itu juga meminta kepada masyarakat yang hadir agar menjaga ketertiban dan mengikuti arahan dari petugas. ” Bersama-sama kita bisa menciptakan perayaan yang meriah namun tertib dan aman. Mari kita jaga situasi agar tetap kondusif, agar pergantian tahun ini menjadi awal yang baik untuk kita semua di tahun yang akan datang,” harap Kapolres
Dia juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dedikasi dan kerja keras seluruh personel kolaborasi yang baik antara kepolisian, TNI, Dinas Perhubungan, serta seluruh elemen masyarakat, untuk mewujudkan perayaan malam tahun baru yang aman dan menyenangkan, ” tegas AKBP Ronald.
Kegiatan yang dimulai pukul 18.30 WIB ini merupakan langkah antisipatif Polres Simalungun dalam memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat pada malam pergantian tahun. Seluruh barisan personel Polres Simalungun, Kodim 0207 Simalungun, dan Dinas Perhubungan Kabupaten Simalungun terlihat bersiap mengambil bagian dalam pengamanan acara.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kabag Ops Kompol Raymond Godfried Mulatua Hutagalung, Kadishub Kabupaten Simalungun Sabar P Saragih, Kaurbin OPS Sat Samapta Iptu Edy Syahputra serta personel gabungan dari berbagai kesatuan.
Dalam arahannya, AKBP Ronald F.C Sipayung menekankan pentingnya kewaspadaan dan koordinasi yang baik antar jajaran pengamanan untuk menjamin keamanan acara hiburan tahun baru yang dihadiri oleh ribuan masyarakat lokal maupun wisatawan.
“Kita ingin memastikan bahwa seluruh masyarakat bisa merayakan malam tahun baru dengan aman dan nyaman. Oleh karena itu, saya mengapresiasi kesiapan seluruh personel yang telah menunjukkan komitmen untuk menjaga kondusivitas di lokasi acara,” ujar Kapolres Simalungun.
Acara ini juga akan diperkuat dengan kehadiran tim keamanan dan fasilitas medis untuk memberikan rasa aman dan mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan. Masyarakat diimbau untuk tetap menjaga keteraturan dan mengikuti arahan dari petugas keamanan selama mengikuti perayaan.
Dengan upaya pengamanan yang maksimal, diharapkan pergantian tahun di Kabupaten Simalungun dapat berjalan lancar dan menjadi kenangan manis bagi seluruh peserta yang hadir.(a27).