Scroll Untuk Membaca

Sumut

Polres P.Siantar Kawal Kedatangan Logistik Pemilu

Personel Polres Pematangsiantar melaksanakan pengamanan kedatangan logistik Pemilu 2024 di kantor KPU, Jl. Porsea, seperti masuknya logistik Pemilu berupa ABCTN Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2024 Provsu, Rabu (2/1) pukul 17:45.(Waspada-Ist).
Personel Polres Pematangsiantar melaksanakan pengamanan kedatangan logistik Pemilu 2024 di kantor KPU, Jl. Porsea, seperti masuknya logistik Pemilu berupa ABCTN Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2024 Provsu, Rabu (2/1) pukul 17:45.(Waspada-Ist).

            PEMATANGSIANTAR (Waspada): Personel Polres Pematangsiantar melaksanakan pengamanan kedatangan logistik Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di gudang Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Kapolres AKBP Yogen Heroes Baruno, Kamis (4/1) menyebutkan logistik Pemilu yang datang berupa alat bantu coblos tuna netra (ABCTN) Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2024 Provsu, Rabu (2/1) pukul 17:45 serta KPU menerimanya sesuai berita acara serah terima ABCTN No. 345/PBT-TSS/BA-BPPWP/12/2023 dengan perincian tiga boks dan berisi 796 lembar.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Polres P.Siantar Kawal Kedatangan Logistik Pemilu

IKLAN

Pengiriman logistik ABCTN dari PT Pura Barutama yang beralamat di Jl. AKBP Agil Kusumadya, Kab. Kudus, Prov. Jawa Tengah dengan pengiriman logistik PT Pos Indonesia, Pematangsiantar dan menggunakan transportasi darat sebanyak satu unit mobil boks. Selanjutnya, menyimpan logistik itu di kantor KPU, Jl. Porsea.  

Sampai saat ini, logistik Pemilu 2024 yang sudah sampai dan KPU menerimanya yakni bilik pemungutan suara 3.184 potong dan sampai pada Jumat 27 Oktober 2023 kotak suara 3.996 kotak dan KPU menerima pada Kamis 2 November 2023.

Kemudian, segel 76.562 keping dan KPU menerima pada 6 November 2023, tinta 1.602 botol dan KPU menerima pada Selasa 7 November 2023 serta segel plastik 20.696 segel dan KPU menerima pada Selasa 28 November 2023.

Pada Senin 4 Desember 2023, KPU menerima logistik berupa spidol kecil biru 9.657 spidol, lem 7 ml cair 1.654 buah, surat suara DPR RI, DPRD Provsu dan DPRD Pematangsiantar 1.249 kotak dan KPU menerimanya pada Selasa 5 Desember 2023.

Selanjutnya, pada Senin 11 Desember 2023 KPU menerima alat coblos berupa busa 3.204 buah, paku 3.750 buah, benang 3.425 buah, karet 379.596 potong dan KPU menerimanya Selasa 12 Desember 2023.

Pada Rabu 13 Desember 2023, KPU telah menerima logistik berupa plastik besar/kubus 7.600 buah dan kurang 360 buah, plastik kecil 1.592 buah, plastik sedang 805 buah, plastik selongsong 3.980 buah, plastik ziplok 796 buah, ballpoint 5.747 buah, spidol besar 12 buah, tanda pengenal 32.636 set, plastik tanda pengenal 32.363 potong, tali pengikat badge 32.636 potong, badge KPPS 5.572 lembar, badge petugas 1.592 lembar dan badge saksi 25.472 lembar.

Berikutnya, pada Kamis 28 Desember 2023, KPU telah menerima logistik berupa formulir plano dengan rincian formulir model C hasil PPWP enam boks berisi 2.338 set, formulir model C hasil DPD 10 boks berisi 3.980 set, formulir model C hasil DPR Dapil Sumut 3 sebanyak 40 boks berisi 15.920 set dan formulir model C hasil DPRD provinsi Dapil Sumut 10 sebanyak 40 boks berisi 15.920 set.

Pada Jumat 29 Desember 2023 KPU telah menerima logistik berupa Daftar Pasangan Calon (DPC) dan Daftar Calon Tetap (DCT) dengan rincian DPC Presiden dan Wakil Presiden dua boks berisi 796 lembar, DCT anggota DPD dua boks berisi 796 lembar, DCT anggota DPR RI Dapil Sumut 3 sebanyak dua boks berisi 796 lembar, DCT anggota DPRD provinsi Dapil Sumut 10 sebanyak dua boks berisi 796 lembar.

Selain itu, DCT anggota DPRD kabupaten/kota Dapil Pematangsiantar 1 sebanyak satu boks berisi 274 lembar, DCT anggota DPRD Dapil Pematangsiantar 2 sebanyak satu boks berisi 232 lembar dan DCT anggota DPRD Dapil Pematangsiantar 3 sebanyak satu boks berisi 290 lembar.(a28).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE