Scroll Untuk Membaca

Sumut

Polres Madina Test Urine Sopir Angkutan

Polres Madina Test Urine Sopir Angkutan
Kapolres Madina bersama PJU Polres Madina saat melakukan test urine sopir angkutan umum di Panyabungan, Selasa (9/4). (Waspada/Sarmin Harahap)

MANDAILING NATAL (Waspada): Polres Mandailing Natal (Madina) melakukan test urine terhadap sopir angkutan umum. Test urine ini secara serentak dilakukan bersamaan di seluruh jajaran Polsek wilayah hukum Madina, Selasa (9/4).

Test urine ini langsung dipimpin Kapolres Madina, AKBP Arie Sofandi Paloh,SH,S.Ik yang langsung memimpin jalannya pemeriksaan urine sopir angkutan dalam Operasi Ketupat Toba Tahun 2024 pada beberapa tempat, khususnya di Ibu Kota Panyabungan.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Polres Madina Test Urine Sopir Angkutan

IKLAN

Dalam pelaksanaan test urine ini, Kapolres Madina didampingi Kasat Narkoba, AKP.Irwan, SH,MM dan sejumlah Pejabat Utama (PJU), Kapolsek Panyabungan, AKP.Syarifuddin Nasution serta dari pihak BNNK Madina.

Pantauan Waspada, tiga loket angkutan umum menjadi tujuan pemeriksaan urine para sopir tersebut antara lain, loket Mandiri Transport, Maharani, dan Mandili Transport.

Sebelum pelaksanaan pemeriksaan urine, Kapolres Madina terlebih dahulu memimpin apel di Mapolsek Panyabungan, Senin (8/4) pukul 20.00 WIB, selanjutnya bertolak menuju lokasi.

Kapolres mengatakan, pemeriksaan urine bagi sopir dilakukan sebagai upaya dalam keselamatan penumpang saat mudik Idul Fitri. Sebab, sopir merupakan nyawa keselamatan penumpang.

Misalnya, kalau sopir saja tidak sehat, contohnya terlibat dalam pemakaian narkoba maka keselamatan penumpang itu dikhawatirkan. Karenanya Polres Madina mengantisipasi hal tersebut terjadi di wilayah hukum Polres Madina dengan cara test urine.

“Hasil pemeriksaan urine para sopir tersebut negatif narkoba. Kita bangga dan bersyukur semua sopir yang kita periksa urinnya hari ini tidak ada zat kandungan dalam pemakaian narkoba. Mudah-mudahan seterusnya tidak ada.

Seluruh sopir maupun penumpang agar tidak terlibat dalam pemakaian maupun pengedaran narkoba dalam jenis apapun. Masyarakat kita imbau berhati-hati di jalan raya. Apabila terlalu kelelahan, sebaiknya menepi dan beristirahat di posko Ops Ketupat Toba yang telah di dirikan, ataupun di tempat umum yang aman.

Polri bersama instansi lain yang ikut terlibat dalam operasi hadir bagi masyarakat terutama bagi pemudik untuk pelayanan di perjalanan. Kami berharap semua sama-sama bekerja sama dalam menciptakan kenyamanan dan kekondusifan menyambut dan merayakan Idul Fitri 1445 H ini,” ucap Kapolres. (a.32)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE