KISARAN (Waspada): Unit Jatanras Sat Reskrim Polres Asahan mengamankan sembilan orang yang diduga terlibat geng motor yang membuat resah warga Kisaran, dengan ditemukan tiga senjata tajam, selain membuat keributan terindikasi pelaku pengeroyokan.
Kanit Jatanras Iptu Supangat, kepada Waspada, Senin (16/12) menyebutkan kesembilan orang geng motor ini terdiri enam masih pelajar, dan tiga orang tergolong dewasa, diamankan di Jln. Haji Miskin, Kisaran, pada Minggu (15/12) sekitar pukul 04.00 WIB.
“Saat dilakukan penggeledahan dari sembilan geng motor ini, ditemukan tiga sajam, dua celurit, dan satu samurai, serta batang besi,” jelas Supangat.
Soepangat, menuturkan bahwa penangkapan ini dilakukan karena banyaknya aksi yang meresahkan warga Kisaran, serta pelaku pengeroyokan. “Satu orang terindikasi pelaku pengeroyokan,” jelas Supangat.
Ditanya dengan aksi pengrusakan Kantor Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P2KBP3A) Kab Asahan, yang sempat viral di Medsos, Supangat menuturkan, belum bisa mengambil kesimpulan, karena sembilan orang ini masih dalam pemeriksaan. Namun demikian sembilan orang ini, lanjut Supangat, akan menjalani proses hukum, untuk dibawah umur, pihaknya akan melibatkan Dinas Sosial dan kepala sekolah.
“Tentu sembilan orang ini akan menjalani proses hukum sebagai ganjaran apa yang telah mereka lakukan,” jelas Supangat. (a19/a20)