Scroll Untuk Membaca

EkonomiSumut

Poktan Marlundu Samosir Panen Kentang

BUPATI Samosir melakukan panen kentang bersama masyarakat kelompok tani Marlundu Desa Partungko Naginjang. Waspada/Valen.
BUPATI Samosir melakukan panen kentang bersama masyarakat kelompok tani Marlundu Desa Partungko Naginjang. Waspada/Valen.

SAMOSIR (Waspada): Masyarakat kelompok tani (Poktan) Marlundu, Desa Partungko Naginjang, Kec. Harian, Kab. Samosir, memanen hasil pertaniannya berupa kentang, Kamis (23/8).

Pada kegiatan tersebut turut hadir Bupati Samosir Vandiko Gultom, Kepala Dinas Pertanian Tumiur Gultom, Camat Harian, Kepala Desa, ketua dan anggota kelompok tani Marlundu serta mahasiswa PKL dari Universitas Nomensen Medan.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Poktan Marlundu Samosir Panen Kentang

IKLAN

Bupati Samosir, Vandiko Gultom menyampaikan bahwa beberapa waktu lalu Pemerintah Provinsi Sumatera Utara telah memberikan bibit kentang kepada kelompok tani Marlundu. Menurutnya, hal itu adalah bagian sinergitas antara Pemkab Samosir dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara untuk mendorong pertanian di Kabupaten Samosir.

Selain bantuan bibit kentang, sebelumnya pihaknya juga telah membagikan pupuk gratis kepada masyarakat kelompok tani Marlundu.

“Dari Provinsi Sumatera Utara memberikan bibit kentang dan dari Pemerintah Kabupaten Samosir memberikan bantuan pupuk gratis kepada kelompok tani ini, sehingga pada saat ini kita bisa panen hasilnya,” ucap Vandiko.

Vandiko berharap panen kentang tidak hanya di kelompok tani Marlundu, tetapi bisa juga diikuti oleh kelompok tani lain yang berada di Kabupaten Samosir. Menurutnya, apabila masyarakat mengikuti anjuran dari pemerintah maka hasil yang maksimal akan dirasakan oleh masyarakat.

“Semoga ini menjadi penyemangat bagi kelompok tani yang lain. Untuk kedepan kita akan mendata kebutuhan masyarakat dengan kemampuan APBD Kabupaten Samosir, tetapi karena keterbatasan anggaran kita akan meminta permohonan kepada Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Provinsi,” pungkasnya.(cvs)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE