Scroll Untuk Membaca

Sumut

Pisah Sambut Kepala Balai TNBG

Acara pisah sambut Kepala Balai TNBG Teguh Setiawan, S.Hut, M.M di Hotel D'San, Panyabungan. Waspada/Ali Anhar Harahap
Acara pisah sambut Kepala Balai TNBG Teguh Setiawan, S.Hut, M.M di Hotel D'San, Panyabungan. Waspada/Ali Anhar Harahap

MADINA (Waspada) : Balai Taman Nasional Batang Gadis (TNBG) Mandailing Natal (Madina) mengadakan pisah sambut kepala balai dari yang sebelumnya dijabat Plt. Gunawan Alza, S.Hut kepada Teguh Setiawan, S.Hut, M.M yang defenitif di Hotel D’san, Panyabungan, Selasa, (15/11).

Acara pisah sambut ini dihadiri oleh Bupati Madina yang diwakili oleh Kadis DLH, Kadis Perizinan, Tenaga Ahli, Camat, dan juga stake holder mitra kerja balai TNBG.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Pisah Sambut Kepala Balai TNBG

IKLAN

Dalam sambutannya, Gunawan Alza, S.Hut mengungkapkan rasa syukur dan terimakasih kepada seluruh tim yang selama ini telah bekerjasama dan saling membantu dalam melaksanakan tugas dan amanah di balai TNBG.

Pisah Sambut Kepala Balai TNBG

Dalam hal ini, Gunawan Alza mengatakan, S.Hut akan kembali keposisi semula sebagai Kepala Bidang Wilayah III balai BKSDA Sumut.

“Saya sudah sekitar 11 bulan disini, sudah banyak yang kita lalui baik pahit dan manis, terima kasih atas support dan kerja sama kepada semua elemen yang telah mendukung, saya belum berhenti untuk TNBG, saya masih bersubtansi di Padangsidimpuan, dan Panyabungan juga masih area wilayah saya nantinya, saya masih tetap mengharapkan dukungan dari kawan-kawan semuanya, selamat datang kepada pak Teguh, semoga rencana kerja yang tertunda dapat dijalankan kedepan dalam memajukan TNBG yang sukses” ucap Gunawan.

Sementara itu, Kepala Balai TNBG Teguh Setiawan, S.Hut, M.M Dalam paparan singkatnya mengungkapkan jika sebelum ke TNBG, dirinya bertugas sebagai Kepala Balai Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC) di Provinsi Jawa Barat dan pernah menjabat sebagai Kabag TU di balai BKSDA Sumut.

Teguh mengatakan jika dukungan dari seluruh tim sangat diharapkan dalam melanjutkan estafet mimpi membangun TNBG kedepan. Dalam hal ini Teguh mengungkapkan akan melakukan terobosan-terobosan baru demi kesuksesan TNBG kedepan.

Dimana dalam hal ini, Teguh mengatakan jika paradigma yang selama ini adalah bangga akan hutan yang terjaga dan lestari akan dirubah menjadi hutan yang terjaga dan sehat dibarengi dengan masyarakat yang maju, maju dalam segala aspek baik ekonomi dan kesejahtraan.

“Semoga TNBG ini selalu dilindungi, terima kasih atas sambutan yang luar biasa kepada kami, tentunya Paradigma lama akan kita rubah dengan terobosan baru yang telah dibuat oleh Perundang-undangan saat ini ,kita tidak boleh bangga hutan kita bagus namun masyarakatnya tidak terjaga, kita akan lakukan terobosan perundang-undangan untuk dapat menjadikan hutan lestari, kami mohon bimbingan dari semua elemen selama bertugas selama disini, kemudian terimakasih yang sebesar-besarnya kepada bg Gunawan atas dedikasiya dalam bertugas di balai TNBG, selamat bertugas kembali” pungkasnya.

Selepas acara, pisah sambut ini pun dilanjutkan dengan penyerahan cindera mata dan juga souvenir kenang-kenangan oleh tim balai TNBG kepada Gunawan Alza dan diakhiri dengan sesi photo bersama. (Cah)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE