Scroll Untuk Membaca

Sumut

Pemprov Sumut Apresiasi Dua Paskibraka Nasional

Pemprov Sumut Apresiasi Dua Paskibraka Nasional
Kaban Kesbangpol Provinsi Sumatera Utara Ir Ardan Noor, memberikan bunga pada Davina Anis Raisha disaksikan kedua orangtuanya Iptu Heri Suhartono, SH bersama istrinya di VIP Room KNIA.Waspada/Irianto

DELISERDANG (Waspada): Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) menyambut kedatangan dua utusan pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) di Istana Negara pada HUT ke-78 RI di VIP Room Kuala Namu International Airport (KNIA), Rabu (23/8) sekira pukul 10:20.

“Alhamdulillah,hari ini telah kembali dengan selamat dua putra/putri terbaik Sumut sebagai Paskibraka, Davina Anis Raisha (putri asal kota Medan) dan Nabil Arya Barata Lubis (putra asal Kab. Mandailing Natal),” kata Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Sumatera Utara Ir Ardan Noor.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Pemprov Sumut Apresiasi Dua Paskibraka Nasional

IKLAN

Kata dia, penyambutan ini sebagai bentuk apresiasi pemerintah karena keduanya telah berhasil menjalankan tugas dan mengharumkan nama Sumut.

“Saya mewakili Gubernur Sumut H Edy Rahmayadi untuk menyambut di Kuala Namu.Selanjutnya nanti ada lagi prosesi penyambutan di Pemprovsu, sekaligus penyerahan penghargaan (reward),” ucap Ardan.

Lebih lanjut dikatakan, dua Paskibraka perwakilan Sumut ini dalam menjalankan tugasnya telah berhasil dengan baik.

Harapannya, ke depan yang seperti ini bisa diraih kembali oleh putra/putri terbaik Sumut.

“Hari ini sebagai pasukan pengibar mudah-mudahan tahun berikutnya meningkat sebagai pasukan pembawa bendera sangsaka Merah Putih di Istana Negara,” tambahnya.

Seleksi Ketat

Ardan menjelaskan seleksi pada Paskibraka ini sangat ketat dilakukan di Sumut. Mulai dari seleksi tingkat kabupaten/kota,kemudian dilakukan seleksi di level provinsi.

“Nah, bagi yang memenuhi persyaratan kemudian kita kirim ke tingkat nasional. Dan di tingkat nasional diseleksi lagi dan terpilih dua orang utusan dari Sumut,” sebutnya.

Dengan berhasil dua putra/putri Sumut ini tentu Gubernur Sumut Edy Rahmayadi sangat gembira sekali. “Sebab apa yang kita kirim ke Jakarta ini tidak sia-sia. Mereka mampu menjaga integritas dan kedisiplinan, tentu ini juga menjadi modal dasar mereka untuk berkarir ke depan,”pungkasnya.

Di dalam penyambutan itu,Davina Anis Raisha yang merupakan anak kedua dari tiga bersaudara pasangan dari Iptu Heri Suhartono,SH dan Aiptu Neneng Heriani Suryana,SE terlihat haru dan bahagia.

“Alhamdulilah anakku Davina, moga ke depan apa yang menjadi cita-citamu tercapai. Kami sebagai orangtua turut men-support dan mendoakan,”ucap Iptu Heri Suhartono.

Selain kedua orangtua, turut menyambut dari perwakilan sekolah Davina Anis Raisha yakni SMA Shafiyyatul Amaliyah Kota Medan.

Kabid Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Kuala Namu M Iqbal juga secara khusus memberikan ucapan selamat kepada Davina Anis Raisha yang sukses sebagai Paskibraka Nasional Tahun 2023. (a13)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE