Scroll Untuk Membaca

Sumut

Pemkab Batubara “Bangkit” Berbagi Sembako

Pemkab Batubara "Bangkit" Berbagi Sembako
TIM V Pemkab Batubara Bangkit saat berbagi paket sembako gratis kepada warga Lingkungan VII Kelurahan Labuhanruku, Kecamatan Talawi dalam rangka menyambut bulan Rajab dan Ramadhan 2024.Waspada/Iwan Has

LABUHANRUKU (Waspada): Pemerintah Daerah Kabupaten Batubara bagikan 200 paket sembako “Batubara Bangkit” secara gratis kepada waga di Kelurahan Labuhanruku, Kecamatan Talawi, Jum’at (2/2).

Program berbagi sembako berisikan beras, gula, mie instan dan minyak goreng kemasan ini berlangsung seusai sholat Jumat di Masjid Maulana Kampung Kedah Lingkungan VII kelurahan setempat dalam rangka menyambut bulan Rajab dan Ramadhan 1445 H/2024.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Pemkab Batubara "Bangkit" Berbagi Sembako

IKLAN

Bantuan tersebut dibagikan langsung oleh tim V Pemkab Batubara “Bangkit” terdiri Asisten Administrasi Umum, Renold Asmara, Kadis Koperasi dan UMKM, Hakim, Inspektorat Daerah, Masrul, Kadis Perpustakaan, Elpandi dan Kadis Kominfo, Edwin.

Selain itu turut hadir Camat Talawi, H.Ilyas SPd, Lurah Labuhanruku, Zainal Abidin, SPd, para Kepling dan warga penerima. “Mudah-mudahan melalui program berbagi ini masyarakat dapat terbantu,” sebut Asisten Renol di sela-sela memberikan bantuan.

Sebelum membagikan bantuan tim yang terlibat melaksanakan salat Jumat berjamaah di masjid. Selanjutnya menyalurkan bantuan kepada warga yang namanya telah di data yang berasal dari masing-masing lingkungan.(a18)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE