Scroll Untuk Membaca

Sumut

PDI-P Bagikan 1000 Paket Sembako Di Labura

Ketua DPD PDI Perjuangan, Rapidin Simbolon bersama tim safari dan anggota Fraksi PDI-P Labura dan warga penerima manfaat di Desa Pamingke, Selasa (4/4). Waspada/Ist
Ketua DPD PDI Perjuangan, Rapidin Simbolon bersama tim safari dan anggota Fraksi PDI-P Labura dan warga penerima manfaat di Desa Pamingke, Selasa (4/4). Waspada/Ist

AEKKANOPAN (Waspada): 1000 paket sembako diberikan kepada warga dan kader dalam kegiatan Safari Ramadan Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut, Rapidin Simbolon ke Kabupaten Labura.

Acara Safari Ramadan partai berlambang banteng ini dimulai sejak Minggu 2 April di Desa Sukarame Baru Kecamatan Kualuhhulu dan berakhir pada hari ini di Desa Perkebunan Aek Pamingke Kecamatan Aek Natas, Selasa (4/4), setelah sebelumnya tim Safari Ramadan Ketua DPD PDIP Sumut ini mendatangi Desa Sialang Taji, Teluk Binjai, Teluk Pulai Dalam dan Sungai Apung.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

PDI-P Bagikan 1000 Paket Sembako Di Labura

IKLAN

Rapidin Simbolon dan tim Safari Ramadan yang melihat langsung kondisi badan jalan di daerah pesisir Labura saat akan bertemu warga masyarakat Kecamatan Kualuh Hilir dan Kualuh Leidong, merasa prihatin melihat kondisi badan jalan yang di lalui oleh warga setiap harinya.

Atas hal itu, seusai melakukan kegiatan Safari Ramadan di daerah pesisir Labura, Rapidin Simbolon menerima kehadiran Bupati Labura Hendriyanto Sitorus di Hotel Pasirma, Senin (3/4) malam membicarakan terkait problem jalan di daerah Kecamatan Kualuh Hilir dan Kualuh Leidong, sebagaimana diterangkan oleh anggota DPRD Mufti Ahmad yang menemani kunjungan Rapidin Simbolon di Labura.

Ketua Komisi B yang juga kader PDI Perjuangan Labura, Mufti Ahmad Dalimunthe menaruh harapan besar pada Ketua DPD PDI Perjuangan Rapidin Simbolon terkait pembangunan infrastruktur jalan di daerah pesisir Labura.

“Harapan kita kiranya beliau berkenan membantu, dengan kemampuan jaringan politik PDI Perjuangan baik di tingkat Provinsi dan Pusat, agar bisa membantu mempercepat pembangunan infrastruktur di Labura, mengingat anggaran APBD yang dimiliki Labura untuk membiayai infrastruktur porsinya sangat kecil,” ucap Mufti, Selasa (4/4).(Cim)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE