Scroll Untuk Membaca

Sumut

Pasca Putusan MK, KPU Tetapkan 50 Anggota DPRD Deliserdang Terpilih

Berikut Daftar Namanya

Komisioner KPU Deliserdang saat rapat pleno terbuka. (Waspada/ist).
Komisioner KPU Deliserdang saat rapat pleno terbuka. (Waspada/ist).

DELISERDANG (Waspada): Komisi Pemilihan Umum (KPU) Deliserdang menetapkan kursi dan 50 anggota DPRD Deliserdang terpilih hasil Pemilu 2024 dalam rapat pleno di Hotel D’Prima Kecamatan Batangkuis Kabupaten Deliserdang, Selasa (28/5).

Ketua KPU Deliserdang, Relis Yanthy Panjaitan bersama Komisioner, Ziaulhaq Siregar, Uswatun Harahap, Erdinata Sinuhaji, Desy Choirunnisa Lubis dan Sekretaris KPU Deliserdang, Nazrul Nasution menyampaikan rapat pleno itu adalah penetapan kursi dan calon terpilih anggota DPRD Deliserdang pasca putusan Mahkamah Konstitusi (MK).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Pasca Putusan MK, KPU Tetapkan 50 Anggota DPRD Deliserdang Terpilih

IKLAN

Adapun 50 kursi dan calon terpilih anggota DPRD Deliserdang untuk 6 Daerah Pemilihan (Dapil) yang tersebar di 22 Kecamatan adalah, untuk Dapil 1 sebanyak 8 kursi yakni, Indra Silaban (PDIP), Purwaningrum (PKB).

Selanjutnya, Dedi Syahputra (Gerindra), Hamdani Syahputra (Golkar), Bongotan Siburian (NasDem), Bayu Sumantri Agung (PAN), M Darbani Dalimunthe (PBB) dan H Dwi Andi Syahputra Lubis (PKS).

Dapil 2 sebanyak 8 kursi yakni, H Nusantara Tarigan Silangit (NasDem), Agus Tiawan (PDIP), Paian Purba (Gerindra), Siswo Adi Suwito (Golkar), T Sofyan Abdulilah (PPP), Andi Baso Ariaji (PKS), Sehat Herianto Sembiring (Hanura) dan Aldi Hidayat (NasDem),

Dapil 3 sebanyak 7 kursi yakni, Banyamin Ginting (Golkar), Marim Sitepu (Gerindra), Kuzu Serasi Wilson Tarigan (NasDem), Timur Sitepu (PDIP), H Abdul Rahman (PKS), Merry Alfrida Sitepu (Demokrat) dan Purnama Barus (Golkar).

Dapil 4 sebanyak 9 kursi yakni, Efrans Widodo Gurusinga (PDIP), Suriani (Gerindra), Chairuddin Singarimbun (PKS), Zul Amri (Golkar), H Jasa Wardani Ginting (NasDem), Wahyu Danin (PAN), Abdul Hakim Keliat (Demokrat), M Hasan Elkholqiyah (PKB) dan Antony Napitupulu (PDIP).

Dapil 5 sebanyak 6 kursi yakni, Zakky Shahri (Gerindra), Ikhwanul Ismar (Demokrat), Amit Damanik (PDIP), Tubagus Nurul Amin (NasDem), Rahman (Golkar), dan M Adami Sulaeman (PPP).

Dapil 6 sebanyak 12 kursi yakni, M Ilham Pulungan (Gerindra), H Syarifuddin Nasution (PKS), H Ismayadi (Demokrat), Misdianto (NasDem), Nico (PDIP), Rakhmadsyah (PKB), Bayu Anggara (Golkar), Misnan Aljawi (PPP), M Dahnil Ginting (Gerindra), Irawan (PAN), Junaidi (Hanura) dan Herti Sastra Munthe (Perindo). (a16).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE