SIBUHUAN (Waspada): BPC Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Padanglawas (Palas) menggelar pasar murah minyak goreng kemasan dalam rangka Palas Expo di Lapangan Maduma Sibuhuan.
Ketua Umum BPC HIPMI Padanglawas Putra Mahkota Alam Hasibuan, Rabu (12/7) mengatakan pelaksanaan pasar murah digelar selama tiga hari yaitu dari tanggal 14-16 Juli 2023.
Kata Putra, tujuan pasar murah yang dirangkai dalam Palas Expo itu bertujuan untuk membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok yang murah dan terjangkau.
“Apalagi di tengah kondisi ekonomi masyarakat yang semakin sulit, maka HIPMI hadir membantu masyarakat untuk mendapatkan kebutuhan pokok yang murah dan terjangkau,” tegas Putra.
Bagaimanapun, kegiatan pasar murah itu diharap bisa bermanfaat bagi masyarakat, terutama masyarakat yang kurang mampu, sehingga kegiatan akan tepat sasaran.
Dan dalam pasar murah minyak goreng itu, HIPMI mempersiapkan sekitar 10 ton, dengan dua jenis merek minyak kemasan yaitu Minyak Kita dan Parven.
Namun dalam mengambil minyak goreng di arena pasar murah, warga harus membawa kupon yang telah disiapkan panitia. Kupon pasar murah bisa diambil di sekretariat HIPMI Jalan Kihajar Dewantara Sibuhuan. Dalam satu kupon bisa memperoleh sebanyak 4 liter minyak, demikian Putra. (a30)