Scroll Untuk Membaca

Sumut

MWC NU Tanjungtiram Safari Dakwah Dan Berbagi Di Masjid Aceh Sepakat

  TANJUNGTIRAM (Waspada): MWC NU Kecamatan Tanjungtiram melakukan safari dakwah sekaligus berbagi bingkisan dan penali kasih di Masjid Ar Rahman Aceh Sepakat, Desa Pahlawan, Tanjungtiram, Batubara, Selasa (18/4). 

  “Melalui semangat kemandirian dan fastabiqul khairat kita terus melakukan safari dakwah dan berbagi di masjid, sebab berbagi itu indah,” sebut Muhtasyar MWC NU Tanjungtiram Gus Yusuf Miswan yang juga Kepala Desa Bandar Rahmat di tengah safari dakwah di Masjid Ar-Rahman Aceh Sepakat.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

MWC NU Tanjungtiram Safari Dakwah Dan Berbagi Di Masjid Aceh Sepakat

IKLAN

  Ketua MWC NU, Syamsul Bahri mengatakan bahwa, program berbagi merupakan kerjasama dengan PT. ATN Jaya dalam upaya kemaslahatan ummah.

  Mereka juga mendoakan H. Harunsyah selaku pengusaha (PT. ATN Jaya) tetap diberkahi kesehatan dan rezeki yang telah bermitra dan peduli NU maupun pihak Polsek Labuhanruku.

MWC NU Tanjungtiram Safari Dakwah Dan Berbagi Di Masjid Aceh Sepakat

  Dirinya mengajak berbuat untuk NU dan umat bukan sekedar tampil. Sebab hal itu bukan karakter Nahdliyyin

  Wakil Ketua PC NU Batubara yang juga selaku Koordinator Wilayah I, Kyai A. Rahman Ali, S.Ag mengatakan, hidup ini indah jika mengetahui arti maknanya. Dirinya berharap semoga puasa Ramadhan ini dapat menjadi saling take and give antarsesama yang akhirnya tatanan hidup aman terkendali dan kondusif.

   “Ini sebagai wujud kepedulian menjelang 1 Syawal Idul Fitri 1444 H/2023 M agar terasa indah dan bahagia,” ujarnya.

   Selain memberikan bingkisan/penali kasih kepada ustadz/ustadzah dan pengurus BKM juga berupa perlengkapan anak sekolah serta penyantunan kaum duafa warga sekitar.(a.18)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE