TOBA (Waspada) : Saat musim penghujan tiba dan debit air yang turun cukup tinggi kerap mengakibatkan banjir di pusat Kota Balige. Hal ini menjadi perhatian serius bagi pemerintahan baru Bupati Toba Effendi SP. Napitupulu bersama jajarannya. Hal ini disampaikan langsung oleh Effendi saat mengikuti Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Balige yang digelar di gedung Serbaguna HKBP Balige, Senin (17/3).
Setidaknya 115 usulan disampaikan oleh seluruh desa dan kelurahan dalam Musrenbang desa/kelurahan yang yang telah digelar pada 20 Januari hingga 3 Februari lalu. Seluruh usulan itu dibawa dalam Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Toba Tahun 2026 di Kecamatan Balige Tahun 2025. Dari seluruh usulan tersebut, Musrenbang tingkat kecamatan akan kembali melakukan seleksi untuk menentukan usulan yang dianggap paling prioritas.
Dalam sambutan dan arahannya, Bupati Toba Effendi Sintong Panangian Napitupulu menyampaikan beberapa hal terkait dengan Musrenbang Kecamatan Balige, salah satunya adalah memprioritaskan penanggulangan banjir di Kota Balige. Beliau menyampaikan telah memerintahkan dinas PUTR untuk melakukan penghitungan dan design untuk menanggulangi banjir di Kota Balige.
“Saya sudah minta ke Dinas PUTR untuk menghitung dan mendesign bagaimana agar Kota Balige tidak banjir kalau hujan,” ujar Effendi.
Selain itu, dia juga meminta masyarakat untuk sama-sama sadar dalam merawat bangunan pemerintah, salah satunya merawat jalan yang dibangun.
“Sering saya lihat pemerintah bangun jalan, tapi masyarakat masih saja mengharapkan pemerintah untuk membersihkan dan merawat. Maka saya minta, mari sama-sama kita rawat dan jaga bersama,” imbuhnya.
Terkait soal agenda Musrenbang, Bupati Toba mengakui bahwa ada saja pihak yang merasa kecewa dan merasa capek mengikuti Musrenbang karena dianggap hanya sekadar agenda seremonial. “Capek mengikuti padahal tidak realisasi. Tapi pada kesempatan ini kami sampaikan, kita berkomitmen apa yang menjadi prioritas ,itu akan kita utamakan,” kata Bupati Effendi meyakinkan para delegasi bahwa agenda Musrenbang tidak sekadar agenda seremonial dan formalitas.
Selain dihadiri Bupati, Musrenbang Kecamatan Balige ini dihadiri Wabup Toba, Audi Murphy O Sitorus, Ketua TP-PKK Kabupaten Toba, Ny Astita Effendi Napitupulu dan Wakilnya Ny Riama Audi Murphy Sitorus serta para pimpinan perangkat daerah.
Hadir Ketua DPRD Toba Franshendrik Tambunan, Anggota DPRD Patar Sabungan Nadapdap, dan Patuan Pardede sebagai perwakilan masyarakat di DPRD Toba Dapil 1.(rg)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.