Scroll Untuk Membaca

Sumut

MUI Sergai Imbau Masyarakat Gunakan Hak Pilih Di TPS

MUI Sergai Imbau Masyarakat Gunakan Hak Pilih Di TPS
Ketua Umum MUI Sergai Drs.H Hasful Huznain SH saat menyampaikan imbauan menjelang Pilkada 27 November mendatang, Sabtu (23/11) kemarin. (Waspada/Edi Saputra)

SEIRAMPAH (Waspada): Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan berlangsung 27 November 2024 mendatang Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kab.Serdang Bedagai (Sergai) mengimbau masyarakat Sergai untuk menggunakan hak pilihnya.

“Saya mengimbau kepada seluruh masyarakat Serdang Bedagai untuk hadir ke tempat pemungutan suara (TPS) pada tanggal 27 November 2024 dan menggunakan hak pilih dengan bijak,” sebut Ketua Umum MUI Sergai Drs H.Hasful Huznain SH kepada Waspada, Senin (25/11) di Sei Rampah.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

MUI Sergai Imbau Masyarakat Gunakan Hak Pilih Di TPS

IKLAN

Disampaikan Ketua MUI Sergai, bahwa partisipasi masyarakat khususnya Sergai, sangat penting untuk mewujudkan Pemilu yang damai, jujur, dan adil untuk menentukan Kepala Daerah Bupati dan Wakil Bupati Sergai serta Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara.

Disampaikan Ketua Umum MUI Sergai bahwasanya fatwa Majelis Ulama Indonesia menyatakan bahwa memilih pemimpin itu wajib hukumnya dan golput hukumnya haram.

“Mari kita jaga persatuan dan situasi kondusifitas, hindari provokasi dan jadikan Pilkada ini sebagai ikhtiar bersama untuk masa depan yang lebih baik demi terciptanya Indonesia Emas 2045,” pungkas Hasful Huznain.(a15/B)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE