Scroll Untuk Membaca

Sumut

Muhammadiyah Dan Lazismu Sergai Galang Dana Rp60,9 Juta Untuk Palestina

SEIRAMPAH (Waspada): Sebagai bentuk aksi solidaritas kemanusiaan keluarga besar Muhammadiyah Serdangbedagai (Sergai) bekerja sama dengan Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Sadaqah Muhammadiyah (Lazismu) Sergai menggalang dana untuk rakyat Palestina telah terkumpul sebesar Rp60.632.500.

Penggalangan dana berupa aksi Peduli Palestina yang tengah menghadapi bencana kemanusiaan akibat agresi militer Israel khususnya di jalur Gaza serta melalui donasi.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Muhammadiyah Dan Lazismu Sergai Galang Dana Rp60,9 Juta Untuk Palestina

IKLAN

Adapun keluarga besar Muhammadiyah Sergai yang turut serta dalam aksi peduli Palestina yakni Aisyiyah, Pemuda Muhammadiyah, Nasyiyatul Aisyiyah, Ikatan Pelajar Muhammadiyah, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah, Tapak Suci Putra Muhammadiyah, dan Hizbul Wathan.

Aksi penggalangan dana untuk Palestina tersebut digelar di Jl.Negara Sei Rampah Kec.Sei Rampah dan Jl.Negara Desa Pon Kec.Sei Bamban Kab.Sergai sejak, Rabu hingga Minggu, 18 hingga 22 Oktober kemarin, serta donasi untuk donatur langsung maupun via transfer melalui rekening Lazismu Sergai BSI 7163844154.

Aksi tersebut juga mendapatkan dukungan dari peserta di beberapa sekolah, termasuk Perguruan Muhammadiyah dan SMK Negeri 1 Sei Rampah, yang berpartisipasi dalam memberikan bantuan tenaga maupun sumbangan.

Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Sergai Achyar, Selasa (24/10) menuturkan Intinya pihaknya mengutuk semua tindakan yang melanggar nilai- nilai kemanusiaan dan aksi penggalangan dana yang dilakukan keluarga besar Muhammadiyah Sergai bekerjasama dengan Lazismu Sergai murni untuk kemanusiaan.

” Kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu serta mendukung penggalangan dana untuk rakyat Palestina yang saat ini sangat membutuhkan”, ujar Achyar.

Ditambahkan Ketua PDM Sergai, dalam aksi Peduli Palestina Peserta didik Muhammadiyah ikut turun ke jalan hal ini agar kedepan lebih menumbuhkan sifat empati kepada saudara-saudaranya yang mendapat musibah.

” Sifat dan karakter empati terhadap sesama ini sudah kita asah dan latih sejak dini, mulai dari bangku sekolah”, pungkas Achyar.

Koordinator Kegiatan Aksi Peduli Palestina Muhammad Yusuf Fath yang juga Ketua Lazismu Sergai, Selasa (24/10) di Sei Rampah menuturkan penggalangan dana untuk rakyat Palestina melakui aksi Peduli Palestina dan donasi yang dilaksanakan Muhammadiyah Sergai bekerja sama dengan Lazismu Sergai selama 5 hari berhasil menghimpun dana sebesar Rp60.632.500.

” Kegiatan dilakukan untuk menumbuhkan rasa peduli terhadap sesama saudara, meskipun kita mungkin tidak mengenal mereka, namun, itulah ajaran Islam, bahwa apapun suku, etnis, dan negaranya, kita semua tetap bersaudara, termasuk rakyat Palestina”, papar M Yusuf Fath seraya menambahkan bahwa dana terkumpul akan segera dikirim ke Lazismu Sumut untuk kemudian dikirim ke Palestina.

Sebelumnya Salah seorang Pengurus Ikatan Pelajar Muhammadiyah, Heldy menegaskan bahwa kegiatan ini adalah contoh nyata dari upaya menjaga solidaritas dan rasa peduli terhadap sesama manusia.

” Teman-teman dengan antusias berpartisipasi dalam kegiatan penggalangan dana ini, dari pagi hingga sore hari, mereka menyadari bahwa doa dan aksi inilah yang dapat mereka lakukan untuk membantu saudara-saudara mereka yang berada jauh di Palestina”, sebut Heldy. (a15/B)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE