SIDIKALANG (Waspada): Penyelenggaran MTQ ke-7 Kecamatan Sidikalang Kab.Dairi tahun 2023 resmi ditutup Camat Sidikalang Swanto Sitakar Kamis (9/2) di Kelurahan Bintang Hulu Kecamatan Sidikalang Kab Dairi.
Hadir dalam acara penutupan, Camat Sidikalang Swanto Sitakar, Kapolsek Sidikalang Kota AKP.Sukanto Berutu, mewakili Danramil Sidikalang Kota, anggota DPRD Dairi Nurlinda Angkat, Ketua LPTQ Kec. Sidikalang Rahmat Hidayat, Lurah Bintang Hulu Khairul Anwar Bintang, Ketua PD.Al-Jamiatul Washliyah Kab. Dairi Mahyuddin A.Limbong serta peserta lomba dari 22 BKM se-Kecamatan Sidikalang dan undangan lainnya.
Dalam pelaksanaan MTQ tersebut menjadi Juara Umum dari Kafilah BKM Masjid Asyuhada Pondok Pesantren Sidiangkat Kelurahan Sidiangkat.
Ketua Panitia Maisuardi dalam laporan penutupan pelaksanaan MTQ Kecamatan Sidikalang menyebutkan,rasa terimakasih Kepada seluruh Pengurus BKM se – Kecamatan Sidikalang yang turut berpartisipasi mensukseskan MTQ di Kecamatan Sidikalang.
“Secara umum atas nama panitia merasa sangat dibantu oleh seluruh elemen masyarakat Kecamatan Sidikalang yang mendukung dan saling bergandeng tangan untuk mensukseskan pelaksanaan MTQ ke- 7 Kecamatan Sidikalang.
Atas nama seluruh panitia pelaksana MTQ ke – 7 Kecamatan Sidikalang mohon maaf jika dalam pelaksanaan kurang berkenan di hati,” ujarnya.
Kepala KUA Sidikalang Abdul Yazid Lingga dalam sambutanya, rasa terimakasih kepada Pemerintah yang sudah gelontorkan biaya puluhan juta rupiah untuk pelaksanakan MTQ.
Pada kesempatan itu, Yazid Lingga menghimbau kepada seluruh umat Islam agar memanfaatkan momentum ini dan terus mempelajari Alquran serta mengalokasikan waktu untuk membaca Alquran.
Nurlinda Angkat anggota DPRD Dairi dari Partai Golkar itu, menyebutkan, sebaiknya BKM dan Penyuluh Agama Islam di Kabupaten Dairi menghidupkan lagi pengajian di setiap BKM di Kabupaten Dairi untuk lebih meningkatkan pendidikan membaca dan cinta Alquran dari usia dini.
“Pembelajaran membaca Alquran bukan saja tanggung jawab Pemerintah,Dewan, akan tetapi pendidikan Qurani adalah menjadi tanggung jawab bersama khususnya seluruh umat Islam,” katanya.
Camat Sidikalang pada acara penutupan MTQ ke-7 Kecamatan Sidikalang dalam mengatakan tanggung jawab pemerintah dalam pembinaan kemasyarakatan adalah salah satunya pelaksanaan MTQ.
Namun disebutkan, apa pun perintah pimpinan,tidak akan berjalan tanpa dukungan masyarakat. “Tidak akan berhasil program pemerintah jika masyarakat tidak menerima dan mendukungnya,” katanya.
Camat menghimbau dan berpesan agar tetap menjaga kerukunan antar umat beragama di mana pun kita berada.(a25)