Scroll Untuk Membaca

EkonomiSumut

Minyak Goreng Kemasan Masih langka Di Sibolga

Sibolga (Waspada) Pasca Penetapan Harga Minyak Goreng oleh Pemerintah yang disesuaikan dengan mekanisme pasar, ternyata tidak berpengaruh terhadap Ketersediaan Minyak Goreng Kemasan di Kota Sibolga.

Kelangkaan minyak goreng Kemasan berbagai merk seperti Bimoli, Sanco , Fortune dan lainnya terpantau Kosong di etalase sejumlah super market dan mini plaza di Sibolga pada Jum’at (18/03/ ). Setidaknya 9 super market, 1 swalayan dan 1 mini plaza tidak memiliki stok Minyak Goreng

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Minyak Goreng Kemasan Masih langka Di Sibolga

IKLAN

Putra Muliadi Karyawan super market di Jl R. Suprapto, Sibolga Kepada Waspada menjelaskan, bahwa sudah dua hari Minyak goreng di tempatnya bekerja kosong , dia tidak dapat memastikan kapan pasokan Migor akan datang .

Kondisi berbeda terjadi di Aido Mini Plaza, Jl P. Diponegoro Sibolga, Harga terbaru Minyak goreng dibandrol seharga Rp. 23.900 untuk kemasan 1 liter dan Rp42.000 untuk kemasan 1,8 liter , itupun sudah habis dibeli warga ujar Sekretaris Manajer Aido Plaza Sonia.

Sementara itu salah seorang Pedagang Nasi Goreng yang berjualan di Pasar Stadion Horas Sibolga mengaku kecewa dengan naiknya harga Minyak goreng. Karena menurut Pedagang yang bernama Rayawarni ( 50 ) Warga jln. Rasak ini, Naiknya harga Minyak goreng sangat berpengaruh terhadap dagangannya , sebab jika harga Nasi goreng dinaikkan akan berdampak kepada pembeli, dia khawatir pembeli tidak akan datang ke Warungnya memesan Nasi goreng.

Ditempat yang berbeda seorang Ibu Rumah tangga bernama Jumraini Tanjung ( 50 ) warga jln.DI Panjaitan Sibolga ini mengungkapkan kekesalannya karena tidak mendapatkan Minyak goreng
” Percuma harga naik tapi barangnya masih sulit didapatkan ” katanya dengan nada kesal ( mys)

Keterangan foto : Etalase tempat Minyak Goreng dipajang yang berada di Super market jln. R. Suprapto Kota Sibolga, masih terlihat kosong pada jum’at ( 18/03 ) siang. Waspada/Ist

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE