Scroll Untuk Membaca

Sumut

Menjelang Ramadan, 3 ‘Wanita Malam’ Diamankan

Tiga wanita diamankan saat duduk makan sate di Panyabungan pukul 01.30, karena dikatakan menyalahi aturan berkeliaran larut malam. Waspada.id/Ist
Tiga wanita diamankan saat duduk makan sate di Panyabungan pukul 01.30, karena dikatakan menyalahi aturan berkeliaran larut malam. Waspada.id/Ist

PANYABUNGAN (Waspada): Menjelang bulan suci Ramadan 1444 H/2023 M, Satpol PP Kab. Mandailing Natal mengamankan tiga ‘wanita malam’, Senin (20/3) dinihari.

Puluhan personel bergerak menyisir hotel dan tempat hiburan malam di seputar wilayah Kecamatan Panyabungan.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Menjelang Ramadan, 3 'Wanita Malam' Diamankan

IKLAN

Personel Satpol PP Madina dipimpin Kepala Bidang Ketentraman dan Ketertiban Umum (Trantibum) Ismail Saleh Dalimunthe turun ke beberapa lokasi target melakukan operasi penyakit masyarakat (Pekat).

Tiga ‘wanita’ malam berdomisili di Kota Padangsidempuan SR, 17, SP, 17, dan AA, 22, ditemukan duduk makan sate di Panyabungan pukul 01.30.

Ketiganya diamankan Satpol PP karena dikatakan menyalahi aturan berkeliaran larut malam.

Selain itu, pasangan tidak muhrim alamat Panyabungan dan Panyabungan Barat bernama MH, 43 dan ZU, 38 juga diamankan di salah satu hotel di Jalan Lintas Timur, Panyabungan.

Kasatpol PP Madina Drs Lismulyadi Nasution melalui Kabid Trantibum Ismail Saleh Dalimunthe mengatakan, operasi pekat itu dilakukan sebagai tindakan Satpol PP menegakkan peraturan di lingkungan Pemkab Madina.

Kelima orang diamankan sudah dipulangkan ke keluarga masing-masing dengan membuat surat perjanjian bermaterai serta jaminan keluarga masing-masing. (irh)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE