Scroll Untuk Membaca

Sumut

Masalah Sampah Jadi Perhatian Serius Pj Wali Kota Tebingtinggi

Masalah Sampah Jadi Perhatian Serius Pj Wali Kota Tebingtinggi
Pj Wali Kota Tebingtinggi, Dr Moettaqien Hasrimi, S.STP, M.Si saat menegur Lurah Damar Sari perihal sampah yang berserak di wilayahnya.Waspada/Ist

TEBINGTINGGI (Waspada): Penjabat (Pj) Wali Kota Tebingtinggi, Dr Moettaqien Hasrimi, S.STP, M.Si berharap agar warga tidak membuang sampah sembarangan.

Hal tersebut disampaikannya ketika meninjau tumpukan sampah yang berserakan di Jalan Karya Pembangunan, Kel Damar Sari, Kec Padang Hilir, Kota Tebingtinggi, Sabtu (14/9).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Masalah Sampah Jadi Perhatian Serius Pj Wali Kota Tebingtinggi

IKLAN

Taqien terlihat sangat terkejut melihat kondisi sampah yang sangat banyak dan berserakan di sekitar areal permukiman rumah warga. Di sana dia mengingatkan kepada Lurah, Kepling, dan masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan.

Pj Wali Kota Tebingtinggi, Taqien pada kesempatan tersebut mengimbau agar masyarakat Kelurahan Damar Sari, Kecamatan Padang Hilir, mau bekerjasama dengan pemerintah soal masalah sampah.

“Sampah merupakan masalah utama di setiap kota, maka dari itu jika tidak dikelola serta ditata dengan baik oleh pemerintah dan masyarakat, sampah akan menjadi hal yang sangat buruk, contoh akan banyak penyakit yang diakibatkan oleh sampah,” kata Taqien.

Untuk itu ke depannya, dia akan lebih sering mengajak seluruh kepala OPD, Camat, dan Lurah untuk melaksanakan gotong royong, tak hanya di kelurhaan, melainkan di sungai, parit, serta tempat yang dipenuhi sampah lainnya.(a37)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE