Scroll Untuk Membaca

Sumut

Mapolres Tapsel ‘Dikepung’ 1.500 Bibit Pohon

Kapolres AKBP Imam Zamroni bersama Forkopimda pimpin aksi tanam 1.500 bibit pohon di halaman Mapolres Tapsel. (Waspada/Ist)
Kapolres AKBP Imam Zamroni bersama Forkopimda pimpin aksi tanam 1.500 bibit pohon di halaman Mapolres Tapsel. (Waspada/Ist)

TAPSEL (Waspada): Halaman Markas Kepolisian Resort (Mapolres) Tapanuli Selatan yang baru dibangun di komplek perkantoran Pemerintahan Daerah (Pemda) di Sipirok ‘dikepung’ atau ditanami 1.500 bibit pohon.

Selain menjaga kelestarian lingkungan, aksi tanam serentak dipimpin Kapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni ini bertujuan memperindah dan memberi suasana sejuk di markas yang baru diresmikan tersebut.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Mapolres Tapsel 'Dikepung' 1.500 Bibit Pohon

IKLAN

Aksi tanam 1.500 bibit pohon yang digelar Rabu (23/8/2023) ini melibatkan Pemkab Tapsel, Kodim 0212/TS, Kejaksaan Negeri Tapsel dan stake holder lainnya.

Mapolres Tapsel 'Dikepung' 1.500 Bibit Pohon

Kapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni menjelaskan, aksi tanam pohon ini juga dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia oleh Polri. Mengusing tema “Polri Lestarikan Negeri, Penghijauan Sejak Dini”.

Selain itu, kata Kapolres Tapsel, tanam pohon serentak ini merupakan rangkaian kegiatan HUT Kemerdekaan RI ke-78. Diharap pohon-pohon ini nantinya mampu membantu bumi Indonesia, khususnya Tapsel, tetap sejuk dan lestari.

“Pak Kapolri Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo yang menggagasnya. Secara nasional, aksi tanam pohon ini dipusatkan di Nusa Tenggara Timur,” katanya.

Di lahan Mapolres Tapsel, ada 1.500 bibit pohon yang ditanam. Antara lain jenis bibit mahoni, durian, manggis, jati, sorea, gaharu, ketapang, trembesi dan ingul.

Kapolres Tapsel berharap, bibit pohon yang ditanam ini nantinya mampu menghadapi tantangan perubahan iklim yang begitu ekstrim di seluruh dunia.

Andainya terjadi perubahan iklim, wilayah Indonesia tidak ikut terdampak dan bisa menghadapinya dengan baik. Sebab, sudah dilakukan antisipasi sejak dini.

Sebelummya, Forkopimda Tapsel ikut virtual zoom penghijauan dan penanaman pohon serentak yang dipimpin Kapolri di NTT. Kemudian mendengar arahan Kapolda Sumut, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi. (a05)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE