Scroll Untuk Membaca

Sumut

Mahasiswa Yang Hanyut Di Sungai Bahbolon Akhirnya Ditemukan

TEBINGTINGGI (Waspada): Seorang mahasiswa UMSU, Wildan Firdaus, 22, warga Desa Paya Pinang, Kec Tebing Syahbandar, Kab Serdang Bedagai (Sergai), yang hanyut di Sungai Bahbolon, Kec Sipispis, berhasil ditemukan, Jumat (2/9).

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kasi Humas Polres Tebingtinggi, AKP Agus Arianto melalui telepon seluler.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Mahasiswa Yang Hanyut Di Sungai Bahbolon Akhirnya Ditemukan

IKLAN

” Benar, jasad mahasiswa yang hanyut di Sungai Bahbolon, sudah berhasil ditemukan sekitar pukul 16:00″, kata AKP Agus Arianto.

Jasad korban hanyut, Wildan Firdaus, ditemukan 15 kilometer dari sekitar lokasi setelah 3 hari pencarian. Dan ketika ditemukan jasad korban dalam kondisi tersangkut di kayu di tengah aliran sungai.

” Setelah dievakuasi, jasadnya langsung dibawa kerumah duka untuk segera dimakamkan”, jelas AKP Agus Arianto.(a37)

Foto : Kapolsek Sipispis, AKP Saepullah bersama tim saat mengevakuasi jasad korban hanyut dari Sungai Bahbolon. Waspada/Ist

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE