Scroll Untuk Membaca

SumutPendidikan

Mahasiswa STKIP Palas Berbagi Keberkahan Ramadhan 1445 H

Ketua STKIP Palas H Tolentino MM didampingi Wakil Ketua III Ahmad Ripai Rangkuti menyerahkan Takjil kepada pengendara di Jl KH Dewantara Sibuhuan, Kamis (28/3) (Waspada/Muhammad Satio)
Ketua STKIP Palas H Tolentino MM didampingi Wakil Ketua III Ahmad Ripai Rangkuti menyerahkan Takjil kepada pengendara di Jl KH Dewantara Sibuhuan, Kamis (28/3) (Waspada/Muhammad Satio)

PALAS (Waspada): Mahasiswa Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Padanglawas (Palas), berbagi Takjil Ramadhan 1445 kepada masyarakat dan pengendara di Jl KH Dewantara Sibuhuan, Kamis (28/3).

Ketua STKIP Palas, H Tolentino, MM melalui Wakil Ketua III, Ahmad Ripai Rangkuti S.Pd, M.Hum mengatakan pembagian Takjil itu bertema “Berbagi Takjil Menebar Keberkahan di Bulan Ramadhan Yang Mulia”

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Mahasiswa STKIP Palas Berbagi Keberkahan Ramadhan 1445 H

IKLAN

“Kita bersama para mahasiswa berbagi sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT atas semua kenikmatan dan masih diberikan kesempatan untuk menjalani ibadah puasa di tahun ini,” kata Ahmad Ripai.

Katanya, kegiatan itu juga merupakan wujud dari program pengabdian kepada masyarakat (PKM) oleh mahasiswa yang sudah menjadi kegiatan rutin STKIP Palas di bulan suci Ramadhan yang juga selaras dalam bentuk mewujudkan salah satu tri darma perguruan tinggi. Yakni, pengabdian kepada masyarakat.

“Mudah-mudahan takjil yang dibagikan bermanfaat dan dapat dinikmati masyarakat saat berbuka puasa nanti,” ucap Ahmad Ripai Rangkuti.

Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STKIP Palas, Rahmat Martua Hasibuan, menambahkan takjil yang pihaknya bagikan mencapai 200-an bungkus makanan untuk berbuka puasa.

“Ini merupakan momen terbaik untuk memberikan manfaat bagi sesama. Terutama kepada pengguna jalan yang tidak sempat berbuka puasa bersama keluarga,” ucapnya. (CMS)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE