P.SIDEMPUAN (Waspada) : Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Padang Sidempuan bangun sinergitas dengan Kejaksaan Negeri (Kejari) Padang Sidempuan dan Kodim 0212/TS dalam memberikan perlindungan dan pendampingan hukum terhadap anak.
Ketua LPA Padang Sidempuan Fahru Rozi, Kamis (8/9) mengatakan sinergitas dengan Kejari dan dan berbagai pihak lainnya sangat penting mengingat upaya perlindungan terhadap anak dalam membangun sinergitas, LPA padang Sidempuan telah melakukan audensi ke Kejari dan Kodim 0212/Tapsel.
Audensi ke Kejari Padang Sidempuan tanggal 6 September 2022, ucapnya, pengurus LPA Padang Sidempuan diterima Kasi Intel Kejari Padang Sidempuan Yunius Zega SH, MH. Sedangkan audensi ke Kodim 0212/TS tanggal 2 September 2022, mereka diterima Dandim 0212/TS Letkol Inf.Amrizal Nasution.
Fahru Rozi mengungkapkan, pihak Kejari Padang Sidempuan maupun Kodim 0212 menyambut baik kedatangan audensi pengurus LPA Padang Sidempuan.
“Saya mengucapkan terimakasih atas atensi Kejari dan Kodim 0212/TS dalam membangun sinergitas antar lembaga.Semoga sinergitas antara tetap terjalin harmonis,” tuturnya.

Khusus terhadap pihak Kejaksaaan, Fahru Rozi menegaskan bahwa LPA Padang Sidimpuan menaruh harapan terhadap pihak Kejari Padang Sidempuan dalam menangani perkara terkait anak.”Kami yakin dan percaya pihak kejaksaan akan bekerja semaksimal mungkin dalam menangani kasus terkait anak,” tuturnya.
Menanggapi harapan LPA tersebut, Kejari Padang Sidempuan menegaskan bahwa pihaknya siap bersinergi dan jika perlu pihak kejaksaan siap untuk memberikan pemahaman hukum terkait masalah anak agar pemahaman perlindungan terhadap anak dapat dimaksimalkan.
Dalam mendukung Padang Sidempuan sebagai kota layak anak, paparnya, kejari mendukung penuh serta melakukan penegakan hukum terhadap pelaku kekerasan anak dengan semaksimal mungkin.
Ketua LPA Padang Sidempuan Fahru Rozi menambahkan bahwa bahwa ia bersama sekretaris Ahmad Sahrial SH akan menghadiri forum Nasional LPA Ke-V di Prapat, Danau Toba pda tanggal 8 sampai 10 September 2022.
“Kegiatan itu salah satu forum tertinggi dalam rangka menyusun program kerja LPA untuk masa mendatang. Nantinya akan kita sampaikan masukan dan usulan dari LPA Kota Padang Sidempuan terkait Penanganan anak di Kota Padang Sidempuan,” katanya.(a39).
Ket. Foto utama: Ketua LPA Padang Sidempuan Fahru Rozi (5 kanan) bersama pengurus foto bersama dengan Dandim 0212/TS Letkol Inf.Amrizal Nasution (4 kiri). Waspada/ist.