TANJUNGBALAI (Waspada) : Loka POM di Kota Tanjungbalai laksanakan Desk Registrasi Pangan Olahan dalam rangka jemput bola registrasi pangan olahan pada Senin, (12/12).
Kepala Loka POM di Kota Tanjungbalai, Denny S Purba, S.Si., Apt menjelaskan, kegiatan ini kolaborasi antara Loka POM di Kota Tanjungbalai dengan Direktorat Registrasi Pangan Olahan Badan POM. Desk registrasi ini kelanjutan dari sosialisasi registrasi pangan olahan yang dilaksanakan pada 28 September 2022 di Kab Asahan.
Desk Registrasi ini diikuti lima pelaku usaha, tiga hadir secara luring dan dua hadir secara daring. Pada kegiatan ini pula terbit 2 Nomor Izin Edar (NIE) milik UMKM yang telah didampingi fasilitator Loka POM di Kota Tanjungbalai tahun 2022.
“Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Loka POM di Kota Tanjungbalai dalam mewujudkan UMKM berdaya saing dan produk yang bermutu serta aman. Harapannya agar pelaku usaha dapat terus konsisten dalam menjaga mutu dan keamanan dari pangan yang diproduksi,” ujar Denny S Purba. (A21/A22)
Keterangan foto: Loka POM di Tanjungbalai Laksanakan Desk Registrasi Pangan Olahan. Waspada/Rasudin Sihotang