Scroll Untuk Membaca

Sumut

Light Up The Dream, PLN UP3 Bukit Barisan Jangkau Masyarakat Kurang Mampu

Light Up The Dream, PLN UP3 Bukit Barisan Jangkau Masyarakat Kurang Mampu

Pegawai PLN UP3 Bukit Barisan UID Sumut menyerahkan bantuan pasang baru listrik kepada masyarakat dalam light up the dream dalam rangka HLN ke-77. Waspada/Ist

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Light Up The Dream, PLN UP3 Bukit Barisan Jangkau Masyarakat Kurang Mampu

IKLAN

MEDAN (Waspada): Sejumlah masyarakat di Kabupaten Deliserdang dan Kabupaten Samosir kini bisa menikmati listrik usai masuk Program Light Up The Dream dalam rangka semarak Hari Listrik Nasional (HLN) ke-77.

PLN UP3 Bukit Barisan UID Sumatera Utara turut berpartisipasi dalam acara semarak HLN ke-77. Penyalaan Program Light Up The Dream ini dipimpin langsung oleh Direktur Utama PT PLN (Persero), Dermawan Prasodjo melalui media zoom yang serentak diikuti oleh seluruh unit di Indonesia.

Humas PT PLN (Persero) UP3 Bukit Barisan, Gilang Endra Basuki dalam mengatakan, progam Light Up The Dream Semarak HLN ke-77 ini, aksi sosial pihaknya terfokus pada pelanggan tersebar di Kabupaten Kabupaten Deliserdang dan Kabupaten Samosir.

“Light Up The Dream merupakan program bantuan pasang baru listrik dari pegawai PLN yang berbagi kepada 10 pelanggan rumah tangga kurang mampu,” kata Gilang dalam keterangan, Senin (7/11).

Ada pun lokasi yang menjadi program Light Up The Dream Semarak HLN ke-77 PLN UP3 Bukit Barisan UID Sumatera Utara itu diberikan kepada 10 masyarakat Kabupaten Deliserdang dan Kabupaten Samosir yang tidak mampu.

Dengan rincian, dua warga di Kecamatan Pancur Batu dan 3 warga di Kecamatan Sibolangit Kabupaten Deliserdang. Sedangkan Kabupaten Samosir, 5 rumah warga di Kecamatan Pangururan.

Program Light Up The Dream dilakukan dengan pola yang terstruktur dan upaya mandiri di luar dari kebijakan perusahaan. Program ini membantu masyarakat yang belum tersentuh listrik.

Program Light Up The Dream Semarak HLN ke-77 ini pun disambut gembira masyarakat. Salah seorang masyarakat,
Viktor Gurusinga mengaku bersyukur mendapat bantuan pasang listrik dari pegawai PLN.

“Terima kasih atas bantuan listrik yang telah diberikan oleh pegawai PLN kepada masyarakat kurang mampu,” kata Viktor diamini warga lain, Muhamat Barus.

Viktor dan Muhamat menambahkan, melalui aksi ini membuat masyarakat sangat terbantu dan mewujudkan mimpi masyarakat untuk membuat kehidupan menjadi lebih baik. (rel)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE