Scroll Untuk Membaca

Sumut

Lantik 9 Pengurus PC DMI, Sukhairi: DMI Agen Perubahan

Lantik 9 Pengurus PC DMI, Sukhairi: DMI Agen Perubahan
Ketua DMI Mandailing Natal HM Jafar Sukhairi Nasution melantik sembilan PC DMI di Mandailing Godang. Waspada/Ist

MADINA (Waspada): Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Mandailing Natal (Madina) HM Jafar Sukhairi Nasution melantik sembilan pengurus pimpinan cabang (PC) DMI yang ada di Mandailing Godang masa bakti 2022-2027.

Pelantikan dilakukan di halaman Masjid Agung Nur Ala Nur, Desa Parbangunan, Kec. Panyabungan, Kab. Mandailing Natal, Jumat (13/10).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Lantik 9 Pengurus PC DMI, Sukhairi: DMI Agen Perubahan

IKLAN

Hadir dalam pelantikan Wakil Bupati Madina Atika Azmi Utammi Nasution, unsur Forkopimda, Sekretaris Daerah, Asisten, dan kepala organisasi perangkat daerah (OPD).

Sembilan pengurus DMI dilantik yakni Kec. Panyabungan, Hutabargot, Panyabungan Selatan, Panyabungan Utara, Panyabungan Timur, Panyabungan Barat, Bukit Malintang, Nagajuang dan Kec. Siabu.

HM Jafar Sukhairi Nasution mengatakan DMI merupakan organisasi dipimpin mantan Wakil Presiden Republik Indonesia, Drs H Muhammad Jusuf Kalla di tingkat nasional.

Lantik 9 Pengurus PC DMI, Sukhairi: DMI Agen Perubahan

Dikatakan, DMI hadir bertujuan untuk memakmurkan dan menghidupkan fungsi masjid sebagai rumah ibadah, pengembangan masyarakat dan persatuan umat.

“DMI adalah sebuah organisasi agen perubahan di Madina, bangunan yang paling mulai di dunia ini adalah masjid. Siapa yang memuliakan, tentunya adalah kita umat Islam ini,” sebut Sukhairi.

Sukhairi juga mengaku miris melihat masjid di Madina yang begitu sepi. Dia membandingkan pada saat perjalanan dinas dan singgah untuk salat subuh di daerah Parapat, Sumatera Utara.

“Kita di Madina ini, jangan hanya salat Jumat yang ramai, yang wajib juga harus kita upayakan untuk ke masjid salat berjamaah. Pernah saya mampir di Parapat salat subuh berjamaah, sungguh luar biasa, ada lima shap terisi,” katanya.

Bupati mengajak seluruh kader DMI Madina bersama-sama dalam memakmurkan masjid dengan hati yang tulus dan ikhlas.

“Selamat dan sukses, mohon bapak ibu betul-betul serius karena bapak ibu sudah dicatat malaikat niat ibadah karena tulus untuk memakmurkan masjid,” ujarnya. (irh)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE