TAPSEL (Waspada) : Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) meluncurkan Maskot dan Jingle Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilkada) Tapsel Tahun 2024 di Sopo Daganak, Desa Napa, Kecamatan Batang Toru, Tapsel, Selasa (4/6)
Peluncuran Maskot dan Jingle Pilkada Tapsel yang dirangkai dengan pengumuman pemenang lomba Maskot dan Jingle Pilkada Tapsel Tahun 2024 tersebut dihadiri Anggota KPU Sumut Kotaris Banurea, Bupati Tapsel Dolly Putra Parlindungan Pasaribu dan Ketua Bawaslu Tapsel Taufik Hidayat.
Juga hadir Kapolres Tapsel diwakili Kabag Ops, mewakili Dandim 0212/TS, mewakili Kajari Tapsel, Kakan Kesbangpol Tapsel, Hamdy S Pulungan, Rektor UM Tapsel diwakili Dekan FISIP, Nurhamidah Gajah, M.AP, Komisioner KPU P.Sidimpuan Fadlyka Himmah Saputra Harahap dan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Tapsel.

Ketua KPU Tapsel Zulhajji Siregar mengatakan Maskot Pilkada Tapsel melambangkan harimau Sumatera dan diberi nama Simultas menggambarkan bahwa Pilkada serentak tahun 2024 di Tapsel bukan hanya pemilihan Bupati dan Wakil Bupati, tapi termasuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumateta Utara.
Sedangkan Jingle Pilkada Tapsel berbahasa daerah dengan judul “Ketale” merupakan ajakan kepada masyarakat Tapsel agar datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) masing-masing untuk menggunakan hak pilihnya pada hari H yang dijadwalkan 27 November 2024.
Pada kesempatan itu, Ketua KPU Tapsel mengucapkan terima kasih kepada Bupati Dolly Putra Parlindungan Pasaribu yang telah tercatat sebagai kepala daerah pertama di Sumatera Utara yang menandatangani Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) Anggaran Pilkada tahun 2024.

Bupati Tapsel Dolly Putra Parlindungan Pasaribu dalam sambutannya mengatakan bahwa Maskot dan Jingle Pilkada yang diluncurkan KPU Tapsel tersebut merupakan daya tarik bagi masyarakat untuk ikut menyukseskan Pilkada Tahun 2024
Dolly Pasaribu berharap, partisipasi pemilih dalam Pilkada Tapsel dan Pilgubsu Tahun 2024 meningkat dari tingkat partisipasi pemilih pada Pemilu Legislatif dan Pilpres yang lewat. “Saya mengajak masyarakat Tapsel untuk menggunakan hak pilih sesuai hari nurani, jangan golput,” ajaknya.
Ketua Bawaslu Tapsel Taufik Hidayat juga berharap partisipasi pemilih dalam Pilkada Tapsel Tahun 2024 dapat meningkat dari pemilu sebelumnya dan pelaksanaan Pilkada Tapsel dapat berjalan sukses.
Anggota KPU Sumut Kotaris Banurea mengingatkan KPU Tapsel untuk menggunakan Anggaran Pilkada Tapsel yang mencapai lebih dari Rp36 miliar dengan sebaik-baiknya. “Mari kita manfaatkan sebaik mungkin untuk Pilkada Tapsel dalam meningkatkan demokrasi di Tapsel,” ucapnya.
Sekretaris KPU Tapsel, Kiki menjelaskan bahwa peluncuran Maskot dan Jingle Pilkada Tapsel itu bertujuan untuk menyosialisasikan Jingle dan Maskot Pilkada Tapsel Tahun 2024 kepada masyarakat demi suksesnya pelaksanaan Pilkada Tapsel.(a39).