Scroll Untuk Membaca

Sumut

Konjen Jepang Tawarkan Kerja Sama Kepada Pemko Binjai

BINJAI ( Waspada) : Konsulat jenderal Jepang untuk Medan Mr.Tanokai Susumu berkeinginan menjalin kerja sama dengan Pemerintah Kota( Pemko) Binjai. Dalam kunjungan kerjanya ke Binjai, Jumat( 18/2), Konjen Jepang langsung diterima Wali Kota Binjai Drs.H. Amir Hamzah di ruang kerjanya, didampingi Ketua Bappeda Majid Ginting, Ka Kerbangpol T. Syarifuddin, Mr.Tanokai Susumu berkeinginan menjalin kerjasama dengan Pemerintah Kota Binjai.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Konjen Jepang Tawarkan Kerja Sama Kepada Pemko Binjai

IKLAN

Ia menyebutkan hubungan yang pernah terjalin dengan Pemko Binjai melalui hibah yang diberikan beberapa tahun lalu ke sekolah dan rumah sakit di Kota Binjai.Program kerja konsulat jenderal yang selama ini dilakukan namun terhenti akibat pandemi Covid-19. Program tersebut adalah program belajar dengan membawa guru-guru pesantren untuk belajar dan mengunjungi Jepang.

“Walaupun persentasi warga Jepang yang beragama islam di Jepang sangat sedikit, tapi Jepang sangat fokus dan memperhatikan wisata muslim dan pendidikan agama Islam di Jepang,” ucapnya. Ia juga meminta Wali Kota untuk bisa menjalin kerjasama serupa untuk membangun kerjasama kedua negara melalui program ini. Hal ini mengingat di Kota Binjai, perkembangan siar islam dan pendidikan agama islam dianggap mumpuni.

Wali Kota Binjai H. Amir Hamzah sangat merespon kunjungan kerja Konjen Jepang ini dengan menawarkan berbagai program. Menurutnya, Pemko Binjai dan Konjen Jepang dapat menjalani hubungan baik melalui program kerja dan kesepakatan yang kelak akan diperbuat. Ia juga menjelaskan tentang kerjasama yang sedang dipelajari dengan pihak swasta dari negara lain, hal ini menurutnya, merupakan salah satu cara memajukan kota dan meningkatkan penghasilan masyarakat dari ragam sektor yang ada.(a12/B)

Teks foto :
Wali Kota Binjai Amir Hamzah menyerahkan cendera mata kepada Konjen Jepang untuk Medan.
(Waspada/ Ist)

Konjen Jepang Tawarkan Kerja Sama Kepada Pemko Binjai
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE