Scroll Untuk Membaca

Sumut

Ketua DPRD: Hingga Ashari Tambunan Berakhir Bupati Tempat Manasik Haji Belum Diresmikan

Ketua DPRD Deliserdang Zakky Shahri saat memberikan sambutan pada pembukaan MTQ ke-57 Tingkat Kabupaten Deliserdang. (Waspada/HM Husni Siregar).
Ketua DPRD Deliserdang Zakky Shahri saat memberikan sambutan pada pembukaan MTQ ke-57 Tingkat Kabupaten Deliserdang. (Waspada/HM Husni Siregar).
Kecil Besar
14px

DELISERDANG (Waspada): Ketua DPRD Deliserdang Zakky Shahri SH memberi perhatian terhadap pembangunan tempat manasik haji yang hingga berakhir H. Ashari Tambunan sebagai Bupati Deliserdang belum diresmikan.

Karenanya dalam beberapa hari HM Ali Yusuf Siregar masih menjabat Bupati Deliserdang, Zakky mengharapkan tempat Manasik Haji yang menjadi ikonnya Deliserdang segera diresmikan.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Ketua DPRD: Hingga Ashari Tambunan Berakhir Bupati Tempat Manasik Haji Belum Diresmikan

IKLAN

“Saya dan seluruh Anggota DPRD berharap sebelum berakhirnya masa jabatan Bapak Bupati Yusuf Siregar beberapa hari ke depan, tempat Manasik Haji tersebut secepatnya segera dapat diresmikan,” kata Zakky Shahri saat pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Ke 57 Tingkat Kabupaten Deliserdang tahun 2024 di Desa Medan Krio, Kecamatan Sunggal, Kamis (18/4).

Ketua DPRD: Hingga Ashari Tambunan Berakhir Bupati Tempat Manasik Haji Belum Diresmikan
Bupati Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar, Ketua DPRD Deliserdang Zakky Shahri saat pembukaan MTQ ke-57 Tingkat Kabupaten Deliserdang. (Waspada/HM Husni Siregar).

Zakky awalnya menyinggung Pembangunan Manasik Haji itu dengan terlebih dahulu DPRD mengucapkan rasa bangga dan terimakasihnya atas kepemimpinan H. Ashari Tambunan yang dilanjutkan H. M. Ali Yusuf Siregar, membangun ikon di Ibu Kota Kabupaten, Masjid Dan Tempat Manasik yang indah dan megah tepatnya di samping gedung DPRD Deliserdang, Kecamatan Lubuk Pakam.

“Hanya saja, hingga saat ini tempat Manasik Haji tersebut belum juga diresmikan, dengan anggaran 3,7 Miliar yang telah disetujui DPRD Deliserdang,” ujar Zakky.

Zakky menyebut, perhatian DPRD Deliserdang terhadap peresmian tempat Manasik Haji, tentunya mendukung pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berakhlakul karimah seperti pelaksanaan MTQ ini. “Saya berharap ini semua dapat menumbuhkan spirit dan energi bagi seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Deliserdang untuk bisa mengamalkan pemahaman AlQur’an di dalam dunia nyata,” ungkapnya.

Pada momentum kegiatan MTQ tingkat Kabupaten Deliserdang yang ke-57 ini, DPRD menaruh perhatian lebih terhadap pembangunan sarana prasarana agama Islam, hal ini sejalan dengan visi misi Bupati Deliserdang yang maju sejahtera dan religius rukun dalam kebhinekaan. “DPRD sebagaimana fungsinya telah berperan dalam mengakomodir anggaran pembangunan berbagai masjid dan rumah ibadah serta pembangunan tempat Manasik Haji Kabupaten Deliserdang,” kata Zakky. (a16/a01).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE