TANJUNGTIRAM (Waspada): Kebakaran melanda Dusun XII, Desa Suka Maju, Kecamatan Tanjungtiram, Kabupaten Batubara, Minggu (11/9), sekira pukul 20.30.
Sejauh ini belum diketahui secara pasti jumlah rumah yang terbakar dan masih simpang siur.Ada mengatakan rumah penjaga sekolah.
Kobaran api sampai pukul 21.00, belum dapat dipadamkan sebab kesulitan memasuki lokasi akses jalan sempit dan diapit bangunan tembok sekolah.
Berikut korban jiwa/ luka dan kerugian material maupun asal api penyebab kebakaran.
Informasi Waspada peroleh menyebutkan awalnya warga di desa nelayan itu dikejutkan munculnya kobaran api yang berasal dari salah satu rumah yang berdekatan dengan sekolah tersebut.
Api sulit dipadamkan karena akses jalan masuk ke lokasi sempit, sulit dilalui dan diapit oleh bangunan tembok sekolah yang berdempetan dan tidak jauh dari kantor Pemerintahan Kecamatan Tanjungtiram.

“Sejauh ini berapa rumah yang terbakar belum bisa dipastikan, karena tidak dapat melihat langsung ke lokasi. Sudah akses jalan sempit warga ramai memadati lokasi”, tukas Darius seorang warga yang mengaku kewalahan untuk menerobos kerumunan warga yang berdatangan ke lokasi kebakaran.
Iringan mobil pemadam kebakaran (Damkar) milik Pemkab Batubara turun ke lokasi, sehingga api dapat dijinakan dibantu warga setempat menyiramkan air ke arah bangunan terbakar.
“Awalnya satu unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi. Berselang setengah jam menyusul satu Damkar lagi. Api baru dapat dijinakan dan dibantu partisipasi warga sekitar ,” ujarnya. (a 18)